Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkab Gresik Kirim 100 Kilogram Bandeng Segar untuk Korban Gempa Cianjur

Kompas.com - 16/12/2022, 23:34 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Gresik mengirimkan bantuan untuk korban gempa Cianjur, Jawa Barat. Bantuan itu terdiri dari uang Rp 500 juta, ikan bandeng, dan sejumlah keperluan pengungsi.

Paket bantuan itu dibawa menggunakan empat kendaraan yang dilepas oleh Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani dan Sekretaris Daerah (Sekda) Gresik, Jumat (16/12/2022).

Baca juga: Cari Kerang di Sungai Kalimireng, Bocah 13 Tahun di Gresik Hilang Setelah Tenggelam

Yani mengatakan, bantuan uang tunai yang disalurkan kepada korban gempa Cianjur itu berasal dari warga. Bantuan itu disalurkan masyarakat melalui Baznas. Sementara ASN dan pensiunan menyalurkannya lewat Korpri.

Dalam peket bantuan itu juga terdapat sejumlah kebutuhan dasar bagi pengungsi, seperti tenda, selimut, popok bayi, dan pembalut.

Selain itu ada 100 kilogram bandeng segar dan 1.000 bungkus olahan bandeng siap saji.

"Kami di jajaran Pemerintah Kabupaten Gresik dan masyarakat, turut berempati atas musibah yang terjadi di Cianjur. Mudah-mudahan sedikit bantuan ini, bisa memberikan keringanan kepada saudara-saudara kita di Cianjur," ujar Yani saat melepas bantuan untuk korban gempa di Cianjur, Jumat.

 

Alasan kirim bandeng kepada korban gempa

Yani menjelaskan, bandeng segar dan olahan bandeng dikirim kepada korban gempa karena dianggap memiliki gizi yang tinggi. Apalagi, Kabupaten Gresik merupakan sentra penghasil bandeng.

"Bahan makanan di sana (lokasi terdampak gempa) kebanyakan adalah mi instan. Oleh karenanya, kita sengaja kirim ikan bandeng ke sana sebagai sumber bahan makanan yang penuh gizi," ucap Yani.

Baca juga: 1 DPO Pengeroyok Penjual Nanas hingga Tewas di Gresik Ditangkap di Semarang

Adapun bantuan tersebut dilepas secara simbolis oleh Yani bersama Sekda Gresik Achmad Washil Miftahul Rachman di halaman kantor Bupati Gresik.

Sementara turut dalam rombongan, Kepala BPBD Gresik Darmawan yang bakal mengawal paket bantuan hingga Cianjur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Perahu Berpenumpang 14 Orang Terbalik di Gili Noko Gresik, 1 Meninggal

Perahu Berpenumpang 14 Orang Terbalik di Gili Noko Gresik, 1 Meninggal

Surabaya
Sederet Fakta Kasus Kakek Bunuh Istri lalu Serahkan Diri Usai Tenggak Racun Tikus

Sederet Fakta Kasus Kakek Bunuh Istri lalu Serahkan Diri Usai Tenggak Racun Tikus

Surabaya
Pemkab Mojokerto Kucurkan Dana Rp 82 Miliar untuk Pilkada 2024

Pemkab Mojokerto Kucurkan Dana Rp 82 Miliar untuk Pilkada 2024

Surabaya
Tangis Mbah Wiji Kembali Bertemu Sang Anak yang Dikira Sudah Meninggal, Terpisah 30 Tahun

Tangis Mbah Wiji Kembali Bertemu Sang Anak yang Dikira Sudah Meninggal, Terpisah 30 Tahun

Surabaya
Hama Ulat Bulu Serang Permukiman Warga di Situbondo

Hama Ulat Bulu Serang Permukiman Warga di Situbondo

Surabaya
Bupati Banyuwangi Sesalkan Kekerasan Seksual di Pulau Merah, Pemkab Beri Bantuan Hukum dan Psikologis

Bupati Banyuwangi Sesalkan Kekerasan Seksual di Pulau Merah, Pemkab Beri Bantuan Hukum dan Psikologis

Surabaya
Kronologi Tawuran dan Tewasnya Pemuda 18 Tahun di Surabaya

Kronologi Tawuran dan Tewasnya Pemuda 18 Tahun di Surabaya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Copet Ditangkap Saat Nobar Timnas U23 Vs Uzbekistan di Balai Kota Surabaya

Copet Ditangkap Saat Nobar Timnas U23 Vs Uzbekistan di Balai Kota Surabaya

Surabaya
Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com