Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jejak Pangeran Singosari, Tokoh yang Syiarkan Islam di Nganjuk sekaligus Penguasa Berbek

Kompas.com - 12/02/2023, 09:56 WIB
Usman Hadi ,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

NGANJUK, KOMPAS.com – Sebuah gapura berplakat kuning kombinasi hitam tampak berdiri megah di utara Masjid Al-Mubarok Berbek, Desa Kacangan, Kecamatan Berbek, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur.

Plakat bertuliskan ‘Makam Pangeran Singosari’ itu hanya berjarak kurang lebih sepelemparan batu dari depan Masjid Al-Mubarok.

Baca juga: Kasasi Ditolak MA, Bupati Nonaktif Nganjuk Novi Rahman Hidayat Dieksekusi Jaksa

Siang itu, Sabtu (11/2/2023), seorang pria tampak sibuk mengerjakan lubang galian resapan air di belakang sebuah warung. Lokasinya persis di samping gapura Makam Pangeran Singosari.

Pria itu ialah Yani Laksono (56), juru kunci Makam Pangeran Singosari. Yani merupakan juru kunci generasi keempat, ia menjadi juru kunci sepeninggal kakak lelakinya.

Yani bercerita, Pangeran Singosari dulunya merupakan penguasa Toyomirah, suatu wilayah yang kini dikenal dengan nama Berbek.

Baca juga: Fakta Perampokan Minimarket di Nganjuk, Salah Satu Pelaku Ternyata Pegawai di Cabang Lain

“Sebelum Berbek namanya Toyomirah,” ujar Yani saat ditemui Kompas.com, Sabtu (11/2/2023)

Menurut Yani, Pangeran Singosari bukan hanya sekadar umara di Toyomirah atau Berbek, melainkan juga ulama yang turut mengembangkan agama Islam di wilayah yang kini masuk Kabupaten Nganjuk.

“Seperti Kanjeng Jimat juga, dia (Pangeran Singosari) juga bisa berdakwah,” tuturnya.

Dahulu, kata Yani, semasa pemerintahan Pangeran Singosari berdiri masjid megah yang desainnya menyerupai Masjid Al-Mubarok. Masjid tersebut berada tak jauh dari pusara Pangeran Singosari.

Namun kini masjid itu tidak ada. Kayu dan sejumlah material bangunan masjid dipakai untuk pembangunan masjid di Desa Bendungrejo.

‘Pemindahan’ masjid ini berlangsung di era pemerintahan Kanjeng Jimat.

“Masjidnya sekarang ditaruh di Bendungrejo, dihadiahkan kepada Kiai Salimin namanya. Tapi bangunan yang (dihadiahkan) di sana cuma kayu-kayu, bukan berwujud bangunan,” papar Yani.

Baca juga: Minim Situs yang Ditetapkan Jadi Cagar Budaya di Nganjuk, Ini Kata Disporabudpar

Berkuasa sebelum Kanjeng Jimat

Caption: Makam Pangeran Singosari di Desa Kacangan, Kecamatab Berbek, Kabupaten Nganjuk, Jawa TimurKOMPAS.COM/USMAN HADI Caption: Makam Pangeran Singosari di Desa Kacangan, Kecamatab Berbek, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur

Pegiat Sejarah dari Komunitas Pecinta Sejarah Nganjuk (Kotasejuk), Aris Trio Effendi menuturkan, Pangeran Singosari memerintah di Berbek sebelum era Kanjeng Jimat.

Untuk diketahui, Kanjeng Jimat menjadi Bupati di Kabupaten Berbek mulai tahun 1812 Masehi.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com