Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Siswa TK di Kota Madiun Positif Flu Singapura

Kompas.com - 24/11/2023, 12:26 WIB
Muhlis Al Alawi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan Kota Madiun, Jawa Timur, sudah melakukan penyelidikan epidemiologi terkait kasus flu singapura yang menyerang siswa di TK di Jalan Diponegoro, Kota Madiun, Jawa Timur. Hasilnya, enam siswa dinyatakan positif terserang flu singapura.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Madiun, dr. Denik Wuryani yang dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (24/11/2023), menyatakan, hasil penyelidikan epidemiologi awal menunjukkan ada enam siswa yang terkena flu singapura. Kendati demikian, keenam siswa yang terkena flu singapura tidak ada yang dirawat di rumah sakit lantaran masuk kategori ringan.

“Sejauh ini tidak ada anak yang terkena cacar monyet. Yang di sekolah ini (TK Al Hadiid) adalah flu singapura. Dan dari hasil penyelidikan epidemiologi awal ada enam anak yang terkena flu singapura dengan kategori ringan. Dan (saat ini) mereka sudah istirahat di rumah dan kondisi sudah membaik,” kata Denik.

Baca juga: Flu Singapura Serang Siswa, Satu TK di Kota Madiun Ditutup Sementara

Menurut Denik, penanganan kasus flu singapura dilakukan seperti menangani kasus flu lain yang disebabkan virus. Untuk itu, keenam anak diistirahatkan di rumah agar tidak berisiko menularkan kepada anak yang lain.

Selama berada di rumah, kata Denik, anak-anak yang terkena flu singapura diberikan makan dan minum yang cukup, obat penurun panas, dan obat-obatan lain. Selain itu, diberikan vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak.

Baca juga: UMK Kota Madiun 2024 Diusulkan Naik Rp 84.000, Wali Kota: Sudah Cukup

“Anak yang sakit diistirahatkan sementara di rumah, agar tidak berisiko menularkan kepada anak yang lain. Kemudian di rumah diberikan makan minum yang cukup, obat penurun panas atau pereda nyeri, obat-obatan lain sesuai kebutuhan dan kondisi anak. Selain itu diberikan roborantia seperti vitamin-vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh,” jelas Denik.

Cuci tangan dan pakai masker

Terhadap kejadian itu, Denik mengimbau warga untuk menerapkan perilaku hidup sehat untuk mencegah risiko terjangkitnya penyakit menular dan penyakit tidak menular. Salah satu perilaku hidup sehat yakni cuci tangan pakai sabun dan memakai masker bila flu dan batuk.

“Untuk menghindari terjangkit penyakit menular cuci tangan pakai sabun dan air mengalir dirutinkan pada momen-momen yang seharusnya cuci tangan seperti sesudah dari kamar mandi atau toilet. Selain itu cuci tangan atau menggunakan handsanitizer sesudah menyentuh benda-benda yang digunakan oleh banyak orang dan sepulang kerja. Bagi yang flu dan batuk untuk mengenakan masker,” kata Denik.

Sementara bagi sekolah, Denik mengharapkan pihak sekolah melakukan edukasi kepada anak-anak terkait perilaku hidup bersih dan sehat. Bila ada anak yang sakit dianjurkan istiràhat di rumah.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kota Madiun menutup sementara satu sekolah Taman Kanak-kanak yang berada di Jalan Diponegoro, Kelurahan Oro-Oro Ombo, Kecamatan Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur. Penutupan sementara sekolah itu setelah beberapa siswa di TK tersebut terserang flu singapura.

Wali Kota Madiun, Maidi yang dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (24/11/2023), membenarkan penutupan TK tersebut. Penutupan untuk mengecek semua siswa dan guru agar tidak terjadi kecolongan.

"Iya (ditutup). Memang saya suruh mengecek semua. Jangan sampai kita kecolongan,” kata Maidi.

Kendati satu sekolah TK ditutup sementara, Maidi menyebut penyakit itu belum mewabah. Hanya saja ia sudah memerintahkan Dinas Kesehatan Kota Madiun untuk mengecek satu persatu siswa yang belajar di sekolah tersebut.

“ Kemarin kita cek satu-satu. Setelah kita cek satu-satu bukan wabah.,” tutur Maidi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Surabaya
Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com