Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Dilalui Truk Pasir, Jalan Raya di Lumajang Rusak hingga Menggunduk

Kompas.com - 03/04/2022, 20:21 WIB
Miftahul Huda,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com- Belum genap setahun diperbaiki, ruas jalan provinsi di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, mulai dari Jalan Pelita, Jalan Gatot Subroto, hingga Jalan Slamet Riyadi kembali rusak.

Banyaknya lalu lalang truk bermuatan besar di sepanjang Jalan Pelita, Jalan Gatot Subroto dan Jalan Brigjend Slamet Riyadi, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Lumajang tidak diimbangi dengan perawatan fasilitas jalan.

Pasalnya, sejak tiga bulan lalu, ruas jalan ini tampak sudah mulai bergelombang dan tidak kunjung diperbaiki.

Baca juga: Saldo Rp 297 Juta Nasabah di Lumajang Hilang Sekejap, Ini Kata Kapolres

Hingga hari ini gelombang dan lubang pada jalan pun tidak terukur lagi.

Bahkan di depan kantor unit laka lantas Polres Lumajang terpantau terdapat gundukan hingga setinggi 20 sentimeter yang berada tepat di tengah jalan.

Hal tersebut tentu membahayakan para pengguna jalan khususnya pengendada sepeda motor di malam hari.

Sebab, penerangan jalan di sepanjang jalan yang merupakan jalan provinsi tersebut kerap menyala redup hingga padam.

Roni, warga sekitar Jalan Gatot Subroto menduga bahwa rusaknya jalan tersebut diakibatkan oleh banyaknya kendaraan berat yang melintas setiap harinya.

Baca juga: Didesak Tutup Tambang Pasir di Pesisir Selatan Lumajang, Ini Tanggapan Pemkab

Terlebih jika terdapat lubang hanya ditambal sehingga ketika jalan tersebut tergenang air aspal jadi mudah terkelupas dan kembali berlubang.

"Kalau lewat sini pokoknya harus hati-hati, lengah sedikit bisa jatuh, jalannya rusak tidak segera diperbaiki padahal sering dilewati truk besar-besar," ungkapnya, Minggu (3/4/2022).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Surabaya
Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com