Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Mudik Lebaran, Berikut Titik Rawan Macet di Kota Malang

Kompas.com - 21/04/2022, 14:33 WIB
Nugraha Perdana,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

 

Rekayasa lalu lintas

Beberapa rekayasa lalu lintas bakal dilakukan seperti pemberlakuan contra flow atau lawan arus jika terjadi kemacetan parah.

"Seperti di Jalan Ahmad Yani ketika hujan di sisi barat itu kan banjir meluap airnya, kita lakukan contra flow yang dari arah utara ke selatan," katanya.

Selain itu, pada Kamis (21/4/2022), Satlantas Polresta Malang Kota melakukan simulasi rekayasa lalu lintas untuk persiapan arus mudik lebaran mengantisipasi lonjakan kepadatan kendaraan.

Terpantau sepanjang Jalan Ahmad Yani di simpang tiga Borobudur dan simpang tiga MCC (Malang Creative Center) untuk kendaraan yang melintas lurus semua atau tidak boleh berbelok (crossing) meskipun terdapat traffic light.

Termasuk titik-titik putar balik akan diluruskan semuanya. Dari arah utara pengendara hanya diperbolehkan putar balik melalui Flyover Arjosari. Kemudian dari arah selatan hanya diperbolehkan putar balik di dekat hotel Atria.

Selain itu, rencananya untuk Jembatan Tunggulmas, pengendara dari arah Terminal Landungsari diperbolehkan melintas ke pusat Kota Malang untuk memecah kepadatan di kawasan Dinoyo.

Namun dari arah Jalan Saxophone menuju Dau, Kabupaten Malang tidak diperbolehkan melintas di jembatan tersebut atau terlebih dahulu melewati Kota Batu.

Untuk Jembatan Soekarno Hatta, pengendara dari Jalan MT Haryono tidak boleh langsung lurus ke Jalan Mayjend Panjaitan atau berbelok kiri terlebih dahulu dan putar balik di dekat Taman Krida Budaya.

Baca juga: Hendak Menyalip Gerobak Bakso, Pengendara Motor di Malang Tewas Terlindas Truk Tronton

Sedangkan pengendara dari Jalan Soekarno Hatta ke kawasan Dinoyo tidak boleh langsung menuju Jalan MT Haryono atau harus melewati Jalan Mayjend Panjaitan.

Selain itu, untuk penerapan traffic light untuk lampu hijau akan diperlama sehingga diharapkan dapat mengurai kemacetan.

"Yang biasanya hijaunya bisa satu menit, kita lihat prioritas dibuat hijaunya lebih lama dua sampai tiga menit tergantung dari arus lalu lintasnya," kata Yoppi.

Ditanya soal jalan alternatif di Kota Malang, dia mengatakan sebenarnya rata-rata semua jalan sudah padat.

Sehingga pihaknya berupaya untuk membagi secara rata arus kendaraan yang ada supaya tidak terjadi kemacetan hanya di satu titik lokasi saja.

"Kalau di Malang Kota terus terang jalannya sudah lumayan padat, sebenarnya bukan jalan alternatif tetapi membagi rata arus lalu lintas agar tidak macet di satu titik saja, kita ratakan di seluruh wilayah Malang Kota," jelas Yoppi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Surabaya
Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Surabaya
Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Surabaya
Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Surabaya
Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Surabaya
Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH Pastikan Daging Aman Dikonsumsi

Pemkab Banyuwangi Sidak Pasar dan RPH Pastikan Daging Aman Dikonsumsi

Surabaya
Jelang Mudik Lebaran 2024, PLN Malang Siagakan SPKLU untuk Kendaraan Listrik

Jelang Mudik Lebaran 2024, PLN Malang Siagakan SPKLU untuk Kendaraan Listrik

Surabaya
Dua Truk Tabrakan di Gresik dan Menyebabkan 3 Orang Terluka

Dua Truk Tabrakan di Gresik dan Menyebabkan 3 Orang Terluka

Surabaya
Harga Daging Ayam di Sumenep Rp 48.000 Per Kg, Warga Kurangi Pembelian

Harga Daging Ayam di Sumenep Rp 48.000 Per Kg, Warga Kurangi Pembelian

Surabaya
Jalur Piket Nol Tetap Buka Saat Mudik Lebaran, Diberlakukan Sistem Buka Tutup

Jalur Piket Nol Tetap Buka Saat Mudik Lebaran, Diberlakukan Sistem Buka Tutup

Surabaya
Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba

Oknum Perwira Polisi di Banyuwangi Positif Narkoba

Surabaya
Remaja di Ponorogo Produksi Petasan untuk Diledakkan Saat Lebaran

Remaja di Ponorogo Produksi Petasan untuk Diledakkan Saat Lebaran

Surabaya
Perampok Bersenjata Api Sasar Agen BRILink di Lamongan

Perampok Bersenjata Api Sasar Agen BRILink di Lamongan

Surabaya
Truk Boks Tabrak Avanza di Madiun, 1 Penumpang Meninggal, 4 Orang Terluka

Truk Boks Tabrak Avanza di Madiun, 1 Penumpang Meninggal, 4 Orang Terluka

Surabaya
Santri ABH Penganiaya Santri Lain di Kediri Divonis 6 Tahun 6 Bulan Penjara

Santri ABH Penganiaya Santri Lain di Kediri Divonis 6 Tahun 6 Bulan Penjara

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com