Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepak Terjang Abdussomad, Polisi: Istrinya Bahkan Tak Tahu Dia Jaksa Gadungan

Kompas.com - 06/03/2021, 08:23 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Sosok Abdussomad, jaksa gadungan yang ditangkap polisi setelah tinggal di hotel selama dua bulan tanpa membayar menjadi sorotan publik.

Ironisnya, selama empat tahun kehidupan pernikahan Abdussomad, sang istri baru tahu jika suaminya adalah jaksa gadungan.

"Istrinya juga tidak tahu kalau dia jaksa gadungan," tutur Kapolrestabes Surabaya Kombes Jhonny Edison Isir, Jumat (5/3/2021).

Baca juga: Abdussomad Si Jaksa Gadungan 4 Tahun Tipu Anak dan Istri, Uang Rp 625 Juta Dibawa Lari

Pegawai honorer tapi mengaku jaksa

Abdussomad mengaku sebagai jaksa ditangkap tim intelijen Kejari Surabaya.Dokumentasi tim Kejari Surabaya Abdussomad mengaku sebagai jaksa ditangkap tim intelijen Kejari Surabaya.
Jhonny menjelaskan, sebelumnya Abdussomad memang bekerja sebagai pegawai honorer di kantor Kejaksaan Negeri Pontianak.

Tetapi ia kini telah dikeluarkan dari pekerjaannya.

Kepada istrinya, Abdussomad tak mengaku dirinya adalah pegawai honorer. Ia mengatakan berprofesi sebagai jaksa.

Hingga akhirnya, Abdussomad memboyong istri dan dua anaknya ke Surabaya.

Pria itu masih terus mengaku bekerja sebagai jaksa.

Untuk menyembunyikan kebohongannya, Abdussomad bahkan menyiapkan atribut jaksa untuk ia gunakan.

Baca juga: Selain Nginap 2 Bulan di Hotel Tanpa Bayar, Abdussomad, Kajari Gadungan Juga Tipu Warga Rp 720 Juta

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com