Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Rob di Tuban Rusak Fasilitas Olahraga, Atlet Tak Bisa Latihan

Kompas.com - 25/05/2022, 13:04 WIB
Hamim,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Banjir rob yang menerjang wilayah pesisir pantai di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, merusak fasilitas olahraga yang ada di Komplek Tanah Mas, Kecamatan Jenu, Tuban.

Fasilitas lintasan cabang olahraga sepatu roda, jogging track, serta arena lapangan bola voli pantai rusak parah setelah diterjang ombak besar Laut Jawa. 

Akibatnya para atlet binaan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Tuban yang biasa berlatih di lokasi tersebut tak bisa menggelar latihan.

Baca juga: Banjir Rob Landa Sejumlah Wilayah di Tuban, Lurah Karangsari: Ini Terparah dan Lama Surutnya

Ketua Cabang Olahraga Sepatu Roda, Suryo Rudi Purnomo mengatakan, saat ini pihaknya masih berusaha mencari tempat alternatif untuk latihan para atlet.

"Ini masih kami pikirkan untuk mencari alternatif lain untuk latihan sepatu roda," kata Suryo, saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (25/5/2022).

Suryo menuturkan, olahraga sepatu roda termasuk sangat berbahaya, sehingga harus dipastikan segala sesuatunya baik safety maupun yang lainnya.

"Jadi, kami harus bisa pastikan safety buat atletnya. Kami harus cari tempat yang benar-benar steril,” katanya.

Baca juga: Minibus Rombongan Warga Tuban Tabrakan dengan Truk di Gresik, 8 Orang Terluka

Suryo menyampaikan, banjir rob yang menerjang wilayah Tuban itu mengganggu latihan dan berpengaruh pada atlet, mengingat sebentar lagi perhelatan olahraga tertinggi di Jawa Timur akan digelar. 

Saat ini, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan berbagai pihak untuk mencari tempat alternatif agar para atletnya bisa latihan lagi.

"Salah satunya, komunikasi dengan pengelola fasilitas olahraga di Gelora Bung Tomo Surabaya, mudah-mudahan diizinkan sama Pemkot Surabaya," harapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Surabaya
Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Surabaya
Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Surabaya
Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Surabaya
Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Surabaya
Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Surabaya
Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Surabaya
1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Surabaya
Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Surabaya
14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

Surabaya
Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com