Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Kompas.com - 17/05/2024, 22:02 WIB
Muhlis Al Alawi,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MADIUN, KOMPAS.com- Seorang calon haji (calhaj) asal Kabupaten Madiun, Jawa Timur bernama Sastrowiryo (79) meninggal dunia sebelum menunaikan ibadah haji di Tanah Suci

Sastrowiryo meninggal setelah sempat mendapatkan perawatan di RSU Haji Surabaya, Jumat (17/5/2024).

Baca juga: Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

 

Sesuai jadwal, semestinya Sastrowiryo berangkat ke tanah suci, Kamis (16/5/2024).

Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Madiun, Imron Rofii mengungkapkan, calon haji yang meninggal berasal dari Desa Sukolilo, Kecamatan Jiwan, Kabupaten Madiun.

“Calhaj ini meninggal tadi pagi sekitar pukul 07.10 WIB di RSU Asrama Haji Surabaya,” kata Imron, Jumat (17/5/2024).

Baca juga: Tangis Tukang Becak Asal Ponorogo Naik Haji Tahun Ini, Bermula dari Mimpi dan Nabung Rp 3.000

Imron mengatakan Sastrowiryo mulai merasa tidak enak bedan saat berada di asrama haji Surabaya, Kamis (16/5/2024). Lantaran merasa sakit, kakek itu lalu dibawa ke klinik sekitar pukul 07.00 WIB.

Tak kunjung membaik, Sastrowiryo dibawa ke RSU Asrama Haji Surabaya sekitar pukul 11.00 WIB

“Setiba di asrama haji tidak enak badan. Minta dibawa ke klinik. Setelah jam 11 tidak ada perubahan kemudian dibawa ke rumah sakit Asrama Haji” kata Imron.

Sebelum meninggal dunia, kata Imron, Sastrowiryo mengeluh sakit kembung pada bagian perutnya.

Sesuai jadwal, Sastrowiryo semestinya terbang ke tanah suci bersama istri dan keponakannya melalui kloter 16 embarkasi Juanda, kemarin.

Jenazah Sastrowiryo akhirnya dibawa pulang ke kediamannya di Desa Sukolilo untuk dimakamkan, Jumat (17/5/2024).

Siti Zulaikha, menantu korban mengungkap bahwa Sastrowiryo mengeluh tidak enak badan saat mengikuti pembekalan pemberangkatan calon haji.

“Ia mengeluh greges dan tidak enak badan serta susah makan. Tetapi setelah diobati sudah enakan,” kata Siti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Berkat Facebook, Warga Blitar Temukan Motor yang Dicuri dalam Waktu Kurang dari 24 Jam

Surabaya
3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

3 Unit Mobil Rusak dalam Kebakaran Garasi di Gresik

Surabaya
PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

PKB Lirik Mantan Ketua PWNU Jatim untuk Lawan Khofifah dalam Pilkada Jatim

Surabaya
Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Balon Udara Meledak dan Rusak Rumah di Ponorogo, Warga: Suaranya Keras Sekali

Surabaya
Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Bayi Perempuan Terbungkus Plastik Merah Ditemukan di Sumenep, Polisi Buru Pelaku Pembuangan

Surabaya
Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Cabuli Anak di Bawah Umur, Pemuda di Banyuwangi Diringkus Polisi

Surabaya
Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Polisi Amankan Pelaku Begal di Gresik dengan Modus Tuduh Korban Pesilat

Surabaya
Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Daop 8 Surabaya Catat Kenaikan Penumpang 35 Persen Saat Libur Idul Adha

Surabaya
Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Yadnya Kasada 2024, Kawasan Gunung Bromo Tutup 4 Hari

Surabaya
3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

3 Orang Meninggal usai Dirawat Akibat Ledakan Gas Elpiji di Trenggalek

Surabaya
Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Kejatuhan Balon Udara Berisi Petasan, Satu Rumah di Ponorogo Rusak

Surabaya
Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Bocah 8 Tahun di Bangkalan Berkurban dari Hasil Menyisihkan Uang Jajan

Surabaya
Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Tukang Pangkas Rambut dan Konsumennya di Sumenep Dikeroyok 10 Orang

Surabaya
Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Viral, Video Gerobak Es Doger Halangi Laju Bus di Jembatan Selowangi Lumajang

Surabaya
Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Meriahnya Perayaan HUT Persebaya di Stadion Gelora 10 November

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com