SURABAYA, KOMPAS.com - Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi akan menjadikan rumah kelahiran Bung Karno di kawasan Pandean, Surabaya, Jawa Timur, sebagai museum sejarah.
Eri menjelaskan, rumah di Jalan Pendean Gang IV Nomor 40 ini akan dilengkapi sejumlah artefak hingga ornamen pendukung.
Saat ini, Pemkot Surabaya sedang merombak rumah kelahiran Bung Karno tersebut.
Eri mengatakan, rumah kelahiran Bung Karno di Pandean akan dikoneksikan dengan tempat-tempat wisata lainnya di kawasan Peneleh, Surabaya.
"Rumah kelahiran Bung Karno akan kita jadikan wisata sejarah. Di mana nanti wisata sejarah itu akan kita koneksikan dengan tempat-tempat wisata sejarah lainnya, seperti rumah HOS Tjokroaminoto," kata Eri di Surabaya, Senin (6/6/2022).
Menurut Eri, kampung tersebut dijadikan sebagai wisata sejarah karena banyak tokoh besar lahir dan berproses di sana.
"Karena Kampung Peneleh, Kampung Pandean, itu menjadi kampung sejarah karena banyak tokoh lahir dan belajar di tempat ini. Jadi kita akan jadikan satu bahwa kampung ini adalah kampung sejarah," ucap Eri.
Eri menambahkan, museum Bung Karno yang berada di rumah kelahiran Bung Karno di Jalan Pendean Gang IV Nomor 40, Surabaya, akan diresmikan pada momen Hari Pahlawan.
"Insya Allah, Museum Bung Karno di rumah kelahiran Bung Karno ini akan kami resmikan pada Hari Pahlawan, 10 November 2022," tutur Eri.
Saat ini, Eri menyatakan, proses revitalisasi bangunan aset milik Pemkot Surabaya itu masih dilakukan.
Konsep Kampung Kebangsaan
Rumah kelahiran Bung Karno di Kampung Pandean akan dikoneksikan dengan destinasi wisata sejarah lain yang ada di kawasan ini. Sementara konsep yang tengah disiapkan adalah Kampung Kebangsaan.
Apalagi mengingat tidak jauh dari rumah ini, ada kediaman HOS Cokroaminoto yang berada Jalan Peneleh Gang VII Nomor 29-31, tempat kos Bung Karno selama menempuh pendidikan sekolah. Ada pula Langgar Dhuwur, masjid berusia dua abad di kawasan ini yang disebut sebagai tempat mengaji Bung Karno.
Sebelumnya, rumah kediaman HOS Tjokroaminoto telah diresmikan menjadi museum oleh Pemkot Surabaya pada 27 November 2017.
"Di rumah HOS Cokroaminoto, Bung Karno juga sempat kos saat bersekolah di HBS (Hoogere Burgerschool Surabaya)," kata Eri.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.