Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Malang: Silakan Tarawih, Buka Puasa Bersama Tidak Boleh

Kompas.com - 26/03/2022, 13:02 WIB
Imron Hakiki,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pemerintah pusat telah memberikan izin pelaksanaan shalat tarawih dan mudik Lebaran tahun ini.

Merespons hal itu, Bupati Malang HM Sanusi mengaku menyambut baik kebijakan tersebut.

Menurutnya warga Kabupaten Malang dipersilakan menggelar ibadah shalat tarawih saat Ramadhan, shalat Id dan mudik Lebaran tahun ini.

"Boleh shalat tarawih dan shalat Id. Silakan," ungkapnya saat ditemui, Sabtu (26/3/2022).

Baca juga: Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 26 Maret 2022, Pagi Berawan, Sore Hujan Petir

Namun, Sanusi mewanti-wanti agar protokol kesehatan tetap diterapkan. Seperti cuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak.

Sedangkan untuk kegiatan buka puasa bersama, menurutnya, masih dilarang.

"Buka puasa bersama tidak boleh," kata dia.

Baca juga: Wali Kota Blitar Akan Terbitkan SE Larangan Buka Puasa Bersama bagi ASN dan Pejabat

Sanusi menyebutkan, dalam waktu dekat, Pemerintah Kabupaten Malang akan melakukan sosialisasi terkait kebijakan itu.

"Kami tidak akan keluarkan surat edaran terkait kebijakan ini. Tapi nanti kita akan sosialisasikan langsung ke masyarakat," jelasnya.

Baca juga: Jokowi Larang Pejabat dan Pegawai Pemerintah Buka Puasa Bersama, Wabup Flores Timur: Jika Level Turun, Bisa Digelar

 

Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Malang, KH M Hamim Kholili berpesan kepada seluruh warga Nahdlatul Ulama di Kabupaten Malang, supaya ibadah tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Karena saat ini masih kondisi pandemi. Jadi protokol kesehatan seperti penyediaan tempat cuci tangan, dan menggunakan masker tetap diterapkan," tuturnya saat ditemui, Sabtu (26/3/2022).

Selain itu, ia berharap, pelaksanaan tadarus di masjid dan mushala tetap tidak melampaui waktu yang ditentukan.

"Boleh tadarus, tapi jangan melampaui batas. Mungkin jam 23.00 WIB sudah cukup," ujarnya.

Baca juga: Dea OnlyFans Ditangkap di Malang, Ini Penjelasan Ketua RW hingga Penjaga Indekos

Seperti diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi mengizinkan mudik Lebaran tahun ini dengan syarat sudah vaksin lengkap, termasuk vaksin booster.

Namun presiden melarang pegawai dan pejabat pemerintahan untuk menggelar buka puasa bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Surabaya
Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Surabaya
5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Pilkada Banyuwangi, Partai Golkar Nyatakan Dukungan kepada Ipuk Fiestiandani Azwar Anas

Surabaya
Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Dapat Total Remisi 14 Bulan, Eks Bupati Malang Rendra Kresna Bebas Bersyarat

Surabaya
Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Kantor Imigrasi Deportasi Perempuan Berkewarganegaraan Ganda setelah 10 Tahun Tinggal di Blitar

Surabaya
Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Usai Digeruduk, Adik Pedangdut Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Kasus Penggelapan Motor

Surabaya
Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Kronologi Kebakaran GM Plaza Lumajang, Api dari Lobi di Lantai 2

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com