Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Elf Angkut 16 Penumpang di Tol Pandaan Malang Terbakar, Berawal dari Percikan Api dari Kursi Sopir

Kompas.com - 14/04/2024, 07:17 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Mobil Elf yang membawa 16 pemudik, terbakar di Tol Pandaan-Malang, Jawa Timur pada Sabtu (13/4/2024) sekitar pukul 13.20 WIB.

Dilaporkan tidak ada korban jiwa atau pun luka akibat insiden tersebut. Sebelas penumpang dewasa dan lima anak yang ada di dalam mobil, dinyatakan selamat.

Namun kondisi mobil ludes terbakar api.

Minibus Isuzu bernopol AD-1192-SD tersebut, dikemudikan oleh sopir berinisial KR (25) warga Trucuk, Bojonegoro. Kondisi sopir pun dilaporkan dalam keadaan selamat.

Baca juga: H+2 Lebaran, Kendaraan Lewati Tol Gempol-Pandaan Meningkat 70 Persen

Kasat PJR Ditlantas Polda Jatim AKBP Imet Chaerudin menjelaskan saat kejadian, minibus melaju dari berjalan dari arah utara kawasan Surabaya, menuju ke selatan tepatnya ke arah Malang.

Laju minibus tersebut diketahui dalam kecepatan sedang. Namun saat melintas di KM 63/A, muncul percikan api dari belakang kursi sopir.

Menyadari kondisi mesin yang tak beres, sopir bergegas menepikan kendaraan di bahu jalan dan meminta seluruh penumpang keluar.

Tak menunggu lama, api semakin membesar. Pengemudi pun berusaha memadamkan api di bagian mesin dengan alat pemadam api ringan (APAR) yang telah disediakan.

"Dari kendaraan kemudian pengemudi berusaha memadamkan api dengan menyembrotkan APAR," ujar dia, Sabtu (13/4/2024).

Baca juga: Kecelakaan Maut di Tol Malang-Pandaan, Sopir Hiace Jadi Tersangka

Namun usaha tersebut gagal karena kobaran api terus membesar dan melumat seluruh bagian kendaraan berwarna kuning tersebut.

"Namun api semakin membesar dan tidak terkendali sehingga membakar semua kendaraan, posisi akhir kendaraan berhenti menghadap ke selatan," katanya.

Api yang melumat bodi minibus telah berhasil dipadamkan. Lalu sekitar pukul 15.50 WIB, bangkai bodi Elf itu telah diangkut truk towing untuk dipindahkan ke pintu Keluar Tol Purwodadi.

"Pukul 15.50, kendaraan sudah tergaet derek selanjutnya diamankan di Exit Purwodadi dan kami serah terima dengan Laka Satlantas Polres Pasuruan," pungkasnya

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Muncul Percikan Api dari Kursi Sopir, Elf Angkut Belasan Pemudik Terbakar di Tol Pandaan-Malang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Surabaya
Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com