Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pawai Ogoh-ogoh di Desa Balun Lamongan Kembali Digelar, Kades: Tahun Ini Ogoh-ogoh Ada Banyak

Kompas.com - 15/03/2023, 07:12 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Pawai ogoh-ogoh menyambut perayaan Hari Raya Nyepi kembali digelar di Desa Balun, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Kegiatan ini sempat ditiadakan selama tiga tahun terakhir karena pandemi Covid-19.

Desa Balun juga dikenal sebagai Desa Pancasila karena dihuni beberapa pemeluk agama yang hidup rukun berdampingan. 

Baca juga: Tabrak Truk Sedang Parkir di Lamongan, Pengendara Motor Asal Bojonegoro Tewas

Kepala Desa Balun Khusyairi mengatakan, pawai ogoh-ogoh itu akan digelar pada 21 Maret 2023.

Sejumlah warga Desa Balun sudah mulai mempersiapkan diri menyambut pawai ogoh-ogoh itu. Bahkan ada warga yang sudah membuat ogoh-ogoh sejak tiga bulan lalu.

"Memang dimulai jauh-jauh hari, karena pengerjaannya tidak setiap hari. Proses pembuatan ogoh-ogoh, biasanya dilakukan setelah bekerja atau saat ada waktu luang," ujar Kepala Desa Balun Khusyairi saat dikonfirmasi, Selasa (14/3/2023).

Khusyairi menjelaskan, bakal ada belasan ogoh-ogoh yang disertakan dalam pawai tersebut. Ogoh-ogoh itu tak hanya dibuat oleh warga beragama Hindu, tetapi juga warga beragama Islam dan Kristen.

Kades Balun menambahkan, keterlibatan warga pemeluk agama lain dalam memeriahkan pawai ogoh-ogoh itu bukan hal baru. Selama ini, warga Desa Balun memang dikenal memiliki toleransi tinggi antarumat beragama.

Bahkan, rumah ibadah seperti masjid, gereja, dan pura, lokasinya berdekatan di sekitar lapangan desa setempat.

"Tahun ini ogoh-ogoh ada banyak. Tidak hanya umat Hindu, tapi juga umat Islam dan Kristen berkeinginan untuk turut berpartisipasi, dalam rangka membina kerukunan antar umat beragama," tutur Khusyairi.

"Masing-masing RT (Rukun Tetangga) juga ada (membuat ogoh-ogoh). Di sini ada 13 RT, mereka membuat ogoh-ogoh yang nantinya disumbangkan ke pihak pura untuk perayaan nanti (pawai)," ucap Khusyairi.


Toleransi Beragama

Pawai ogoh-ogoh di Desa Balum sempat tak digelar selama tiga tahun terakhir akibat pandemi Covid-19. Meski begitu, tak ada persiapan khusus yang dilakukan menyambut hajatan itu.

"Saya rasa tidak ada (persiapan khusus), ini sudah menjadi kegiatan umum di Desa Balun. Alhamdulillah, tahun ini bisa menggugah warga, baik muslim maupun non-muslim untuk turut berpartisipasi," kata Khusyairi.

Pawai ogoh-ogoh kali ini digelar berdekatan dengan Ramadhan. Sehingga, warga desa sepakat pawai digelar lebih awal untuk menghormati umat Islam yang menyambut ibadah puasa.

Baca juga: Dilaporkan Hilang, Penunggu Tambak di Lamongan Ditemukan Tewas

"Kami sepakat agenda kegiatan pawai ogoh-ogoh dimajukan. Kita mulai jam satu siang (13.00 WIB), sehingga nanti saat maghrib diperkirakan sudah selesai. Jadi, tidak mengganggu pelaksanaan kegiatan antara umat Hindu dan Islam yang akan mengawali bulan Ramadhan," tutur Khusyairi.

Di Desa Balun terdapat Pura Swetha Maha Suci yang dipakai warga beragama Hindu beribadah. Pawai ogoh-ogoh itu akan diarak berkeliling kampung sebelum dibakar di lapangan desa yang berdekatan dengan pura. Kegiatan membakar ogoh-ogoh itu merupakan simbol memusnahkan hal buruk dan kejahatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 175 Juta, Kades di Tulungagung Ditahan

Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 175 Juta, Kades di Tulungagung Ditahan

Surabaya
Labfor Polda Jatim Pastikan Bahan Kimia di Rumah Pasuruan Bahan Baku Narkotika

Labfor Polda Jatim Pastikan Bahan Kimia di Rumah Pasuruan Bahan Baku Narkotika

Surabaya
Gus Muhdlor Ditahan KPK, Pemprov Jatim Siapkan Wabup Sidoarjo sebagai Pelaksana Tugas

Gus Muhdlor Ditahan KPK, Pemprov Jatim Siapkan Wabup Sidoarjo sebagai Pelaksana Tugas

Surabaya
Melawan Saat Ditangkap, Dua Jambret di Surabaya Ajak Duel Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Dua Jambret di Surabaya Ajak Duel Polisi

Surabaya
Hengky Kurniawan Ambil Formulir Bacabup Blitar ke Kantor PDI-P

Hengky Kurniawan Ambil Formulir Bacabup Blitar ke Kantor PDI-P

Surabaya
Video Asisten Masinis KA Pandalungan Beri Minum Korban Kecelakaan yang Masih Terjebak di Mobil, Ini Penjelasan KAI

Video Asisten Masinis KA Pandalungan Beri Minum Korban Kecelakaan yang Masih Terjebak di Mobil, Ini Penjelasan KAI

Surabaya
Bertahun-tahun Pemkab Pamekasan Bayar Iuran JKN 500 Warga Meninggal

Bertahun-tahun Pemkab Pamekasan Bayar Iuran JKN 500 Warga Meninggal

Surabaya
2 WNA Pakistan Lakukan Penipuan Berkedok Donasi untuk Palestina di Blitar, Takmir dan Baznas Jadi Korban

2 WNA Pakistan Lakukan Penipuan Berkedok Donasi untuk Palestina di Blitar, Takmir dan Baznas Jadi Korban

Surabaya
Sempat Dihalangi, Mobil Rombongan Ponpes Tetap Terobos Perlintasan hingga Tertabrak Kereta

Sempat Dihalangi, Mobil Rombongan Ponpes Tetap Terobos Perlintasan hingga Tertabrak Kereta

Surabaya
Kadisdik Lamongan Sebut Insiden Siswi SD Jatuh dan Meninggal adalah Musibah, Bukan Perundungan

Kadisdik Lamongan Sebut Insiden Siswi SD Jatuh dan Meninggal adalah Musibah, Bukan Perundungan

Surabaya
Kades di Tulungagung Korupsi untuk Lunasi Utang Anak yang Gagal Nyaleg

Kades di Tulungagung Korupsi untuk Lunasi Utang Anak yang Gagal Nyaleg

Surabaya
Tertabrak KA Pandalungan di Pasuruan, 4 Orang Rombongan Ponpes Tewas

Tertabrak KA Pandalungan di Pasuruan, 4 Orang Rombongan Ponpes Tewas

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com