Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Sita Mobil Mewah Bayue Walker, Warga Bocorkan Aset Diduga Milik Crazy Rich Tulungagung

Kompas.com - 01/04/2023, 18:58 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Aset tanah dan bangunan, serta satu mobil mewah milik Bayue Walker sang Crazy Rich Tulungagung disita Bareskrim Mabes Polri.

Penyitaan ini mendapat perhatian luas dari warga, karena sosok Bayue Walker yang sangat terkenal sebagai orang kaya.

Dia sering touring keliling kota menggunakan mobil sport mewah bersama komunitasnya.

Pasca-penyitaan, warga pun beramai-ramai memberikan informasi keberadaan aset milik Bayue Walker yang ada di Tulungagung, Jawa Timur, dan sekitarnya.

“Banyak warga sini yang ikut menjadi korbannya dia,” ucap NY, seorang perangkat desa yang menghubungi Tribun Jatim Network, Jumat (31/3/2023).

Baca juga: Mobil Mewah hingga Bangunan Milik Bayue Walker Crazy Rich Tulungagung Disita Polisi

Menurut NY, sejak kasus Indra Kenz mencuat, Bayue Walker mulai tiarap.

Banyak aset yang dialihkan ke orang lain, terutama pihak keluarga. NY mencontohkan sebuah lokasi yang ada di belakang RSUD dr Iskak Tulungagung.

“Di sana ada aset, tapi mungkin atas nama adiknya,” tuturnya.

NY juga menyebut sebuah butik yang ada di Kelurahan Bago, di depan kios buah.

Bangunan warna pink dan lahan yang digunakannya diketahui milik Bayue. Namun NY menduga aset ini kemungkinan atas nama istri.

Lalu yang tidak kalah luas lahan yang ada di depan Radio Joss Desa Plosokandang, Kecamatan Kedungwaru, Tulungagung.

Baca juga: Istri Crazy Rich Surabaya Wahyu Kenzo Diperiksa Polisi Hari Ini Dalam Kasus Investasi Robot Trading

“Di sana nilainya miliaran. Seharusnya itu juga ikut disita,” ujarnya.

Demikian juga aset mobil mewah yang kini tidak kelihatan lagi. Salah satunya Honda Civic yang dipakai untuk pengawalan setiap kali konvoi.

Mobil ini ada di depan sebagai pembuka jalan, sebelum di belakangnya berderet mobil-mobil mewah.

“Yang Civic itu sepertinya dipegang sama temannya. Karena dulu yang mengemudikan untuk pengawalan temannya itu,” sambung NY.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com