Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Mewah hingga Bangunan Milik Bayue Walker Crazy Rich Tulungagung Disita Polisi

Kompas.com - 01/04/2023, 18:45 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Tim Bareskrim Mabes Polri menyita sebuah mobil mewah BMW Z4 milik Bayue Walker, di Desa Ringinpitu, Kecamatan Kedungwaru, Tulungagung, Jawa Timur, Kamis (30/3/2023) sekitar pukul 16.30 WIB.

Laki-laki yang bernama asli Bayu Candra ini dikenal sebagai Crazy Rich Tulungagung.

Mobil mewah warna merah dengan dua pintu ini dinaikkan ke atas mobil towing D 8814 UE milik Primkopol. Sopir mobil towing lalu menutupinya dengan kain hitam.

Selain mobil mewah, polisi juga menyita bangunan dan rumah milik Bayu seluas 206 meter persegi.

Baca juga: Istri Crazy Rich Surabaya Wahyu Kenzo Diperiksa Polisi Hari Ini Dalam Kasus Investasi Robot Trading

Bangunan ini difungsikan sebagai garasi untuk menyimpan mobil-mobil mewah.

Personel Mabes Polri memasang banner berisi keterangan penyitaan yang dikeluarkan Pengadilan Negeri Tulungagung, diikat dengan garis polisi.

Menurut informasi dari warga sekitar, polisi juga mengambil komputer dari rumah Bayue Walker.

Kasat Reskrim Polres Tulungagung, AKP Agung Kurnia Putra membenarkan penyitaan yang dilakukan Mabes Polri.

Namun AKP Agung Kurnia Putra mengaku tidak tahu perkara apa yang sedang ditangani Mabes Polri.

"Kami hanya mendampingi tim dari Bareskrim Mabes Polri," ujar AKP Agung Kurnia Putra.

Baca juga: Baru Sehari Buka, Hotline Pengaduan Korban Penipuan Crazy Rich Wahyu Kenzo Dibanjiri 689 Aduan

Gemar flexing

Seorang warga, ME, mengatakan bangunan yang disita difungsikan sebagai garasi mobil mewah.

Sebelumnya ada sejumlah mobil mewah, selain BMW Z4 yang disita, ada Alpard, McLaren dan Lamborghini.

Namun mobil Lamborghini sudah lama tidak terlihat, sejak kasus robot trading mencuat. McLaren juga tidak terlihat di garasi, menyusul Lamborghini.

"Lokasi garasinya kan di pinggir jalan, jadi bisa dilihat mobilnya apa saja. Biasanya dijaga 3 sekuriti," ucap ME.

Baca juga: Crazy Rich Surabaya Wahyu Kenzo Ditangkap, Mapolresta Malang Kota Terima Ucapan Karangan Bunga

Bayue selama ini dikenal sebagai sosok Crazy Rich Tulungagung yang gemar flexing.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Mobil Pribadi Masuk dan Terjebak di Sabana Bromo, TNBTS: Sudah Dapat Teguran Keras

Mobil Pribadi Masuk dan Terjebak di Sabana Bromo, TNBTS: Sudah Dapat Teguran Keras

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Surabaya Dijaga Ketat karena Dikunjungi oleh Sejumlah Kepala Daerah di Indonesia Hari Ini

Surabaya Dijaga Ketat karena Dikunjungi oleh Sejumlah Kepala Daerah di Indonesia Hari Ini

Surabaya
Remaja di Banyuwangi Hanyut ke Sungai Usai Jatuh Saat Naik Motor

Remaja di Banyuwangi Hanyut ke Sungai Usai Jatuh Saat Naik Motor

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Mari Donasi untuk Kakek Jumadi dan Rehan, Ayah dan Anak di Lumajang Tinggal di Pondok Bekas Tempat Memasak Air Nira

Mari Donasi untuk Kakek Jumadi dan Rehan, Ayah dan Anak di Lumajang Tinggal di Pondok Bekas Tempat Memasak Air Nira

Surabaya
Empat Kendaraan di Banyuwangi Alami Kecelakaan Beruntun

Empat Kendaraan di Banyuwangi Alami Kecelakaan Beruntun

Surabaya
Sepeda Motor Terlindas Pikup di Madiun, Ibu dan Anak Tewas

Sepeda Motor Terlindas Pikup di Madiun, Ibu dan Anak Tewas

Surabaya
Presiden Jokowi Dikabarkan Batal Beri Penghargaan kepada Gibran-Bobby di Surabaya

Presiden Jokowi Dikabarkan Batal Beri Penghargaan kepada Gibran-Bobby di Surabaya

Surabaya
Mengenal Unan-unan, Tradisi Warisan Lima Tahunan Suku Tengger

Mengenal Unan-unan, Tradisi Warisan Lima Tahunan Suku Tengger

Surabaya
Keluarga Pedangdut Via Vallen Buka Suara Usai Rumahnya Digeruduk

Keluarga Pedangdut Via Vallen Buka Suara Usai Rumahnya Digeruduk

Surabaya
Bebas Bersyarat, Mantan Bupati Malang Rendra Kresna Ingin Rehat Sejenak dari Dunia Politik

Bebas Bersyarat, Mantan Bupati Malang Rendra Kresna Ingin Rehat Sejenak dari Dunia Politik

Surabaya
5 Orang Pengeroyok Anggota Perguruan Silat di Banyuwangi Jadi Tersangka

5 Orang Pengeroyok Anggota Perguruan Silat di Banyuwangi Jadi Tersangka

Surabaya
Komnas PA Dampingi Korban Pencabulan Polisi di Surabaya

Komnas PA Dampingi Korban Pencabulan Polisi di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com