Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengunjung Lapas Kediri Kedapatan Sembunyikan 996 Butir Dobel L di Celana Dalam

Kompas.com - 16/07/2023, 10:23 WIB
M Agus Fauzul Hakim,
Krisiandi

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - Aparat di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas 2 A Kediri, Jawa Timur, menangkap seorang pengunjung perempuan yang menyembunyikan obat keras terlarang dobel L di dalam celana dalamnya.

Perempuan berinisial PI (30), warga Desa Karangrejo, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri, itu membawa 996 butir dobel L.

Kepala Lapas Kediri Imam Hanafi mengatakan, dobel L pada pengungkapan yang terjadi pada Kamis (13/7/2023) itu hendak dikirimkan kepada narapidana berinisial TS, yang juga suami PI.

"Suaminya juga kasus narkoba," ujar Imam Hanafi dalam sambungan telepon dengan Kompas.com, Sabtu (15/7/2023).

Dobel L adalah obat keras berbentuk pil yang biasanya digunakan untuk penenang. Obat tersebut hanya boleh digunakan dengan resep dokter. 

Kronologi pengungkapan

Hanafi menceritakan, pengungkapan itu bermula dari kecurigaan petugas terhadap gelagat PI. PI yang memanfaatkan jadwal kunjungan langsung itu menolak diperiksa barang bawaan maupun pemeriksaan badan.

"Pengakuannya sedang hamil sehingga enggak mau diperiksa. Tapi saya tegaskan untuk langsung amankan dan periksa," kata Hanafi.

Baca juga: Upaya Penyelundupan 1.500 Pil Dobel L ke Lapas Kediri Digagalkan

Sebab, lanjut Hanafi, selama ini pengkuan sebagai perempuan hamil, kerap dipakai sebagai modus penyelundupan di dalam Lapas.

Dari pemeriksaan itu kecurigaan petugas terbukti. Ratusan pil Dobel L disembunyikan di dalam celana dalam yang sudah dimodifikasi.

"Disembunyikan di bagian bawah celananya," lanjutnya.

Tindak Lanjut


Atas temuan itu pihak lapas kemudian berkoordinasi dengan Satuan Reserse Narkotik dan Obat-obatan (Satreskoba) Polres Kediri Kota untuk penindakan lebih lanjut.

Selain itu, Hanafi mengatakan, pihaknya juga memberikan sanksi kepada TS sebagai efek jera.

"Sanksinya bisa dalam bentuk pemindahan penahanan," kata Hanafi.

Hanafi menegaskan, hal itu sekaligus sebagai bentuk sikap tegasnya dalam memerangi narkoba di lingkungan Lapas.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Satreskoba Polres Kediri Kota Ajun Komisaris Ipung Heriyanto mengatakan, pihaknya tidak bisa menjerat hukum PI karena tidak memenuhi unsur edar sebagaimana Undang-undang Kesehatan.

Baca juga: Upaya Penyelundupan 1.500 Pil Dobel L ke Lapas Kediri Digagalkan

"Statusnya sebagai saksi," ujar AKP Ipung pada Kompas.com.

Namun demikian pihaknya melakukan penyelidikan untuk mengungkap asal-usul obat keras yang berefek memabukkan itu.

Dari penyelidikan itu akhirnya menangkap Ando Yeniar Fedia Setyawan (27), warga Desa Karangrejo, Kecamatan Kandat, sebagai pemasoknya.

"Saat ini sudah kami tetapkan sebagai tersangka dan penahanan." pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

'Flushing' 2 Bendungan di Blitar, Warga Diimbau Jauhi Sungai Brantas

"Flushing" 2 Bendungan di Blitar, Warga Diimbau Jauhi Sungai Brantas

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Di Stasiun Paron Ngawi, Sang Kakak Menunggu Diah yang Ternyata Telah Terbunuh..

Di Stasiun Paron Ngawi, Sang Kakak Menunggu Diah yang Ternyata Telah Terbunuh..

Surabaya
Mantan Bupati dan Anggota DPRD Jatim Ikuti Penjaringan Calon Bupati Blitar dari PDI-P

Mantan Bupati dan Anggota DPRD Jatim Ikuti Penjaringan Calon Bupati Blitar dari PDI-P

Surabaya
Pantai Ngantep di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Ngantep di Malang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Surabaya
Polisi Tangkap Warga Madura yang Curi Kabel Milik PT Telkom di Jember

Polisi Tangkap Warga Madura yang Curi Kabel Milik PT Telkom di Jember

Surabaya
Pendaftaran Pilkada 2024 Jalur Independen di Kota Batu Sepi Peminat

Pendaftaran Pilkada 2024 Jalur Independen di Kota Batu Sepi Peminat

Surabaya
Gantikan Sang Ayah yang Meninggal, Syarifa Jadi Calon Haji Termuda Asal Lumajang

Gantikan Sang Ayah yang Meninggal, Syarifa Jadi Calon Haji Termuda Asal Lumajang

Surabaya
Toko Kue di Surabaya Dibobol Maling, Sejumlah Barang Hilang

Toko Kue di Surabaya Dibobol Maling, Sejumlah Barang Hilang

Surabaya
Partai PPP Situbondo Buka Seleksi Cabup dan Cawabup, Pendaftarnya Bupati hingga Mantan Rektor

Partai PPP Situbondo Buka Seleksi Cabup dan Cawabup, Pendaftarnya Bupati hingga Mantan Rektor

Surabaya
Jelang Rekrutmen PPPK dan CPNS, Warga di Sumenep Diminta Tak Percaya Calo

Jelang Rekrutmen PPPK dan CPNS, Warga di Sumenep Diminta Tak Percaya Calo

Surabaya
Lansia di Gresik Meninggal Diduga Dianiaya Tetangga

Lansia di Gresik Meninggal Diduga Dianiaya Tetangga

Surabaya
Seorang Karyawan Terluka Saat Gagalkan Perampokan Alfamart di Probolinggo

Seorang Karyawan Terluka Saat Gagalkan Perampokan Alfamart di Probolinggo

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com