Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswa dan Guru di Situbondo Bahu-membahu Bersihkan Sekolah yang Terendam Banjir

Kompas.com - 02/03/2023, 11:20 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Banyuglugur merupakan salah satu bangunan di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, yang terendam banjir pada Rabu (1/3/2023). 20 ruangan di sekolah itu kemasukan air.

Meski begitu, guru dan siswa tetap masuk sekolah. Mereka bahu-membahu membersihkan ruangan dan lapangan supaya bersih dan segera bisa digunakan kembali.

"Kemarin tetap masuk, namun tidak ada pelajaran. Kami membersihkan secara bersama-sama lumpur dan air yang terjabak di ruang kelas," kata Kepala SMPN 1 Banyuglugur, Sugeng Priyanto, Kamis (2/3/2023).

Baca juga: 2 Jembatan Penghubung Desa di Situbondo Putus Diterjang Banjir

Sugeng mengatakan, lokasi bangunan sekolah itu lebih rendah dibanding jalan raya. Sehingga, air menggenang lebih lama. Jika tidak segera dibersihkan, maka material banjir seperti lumpur akan mengendap sekolah itu.

Pada saat banjir, ketinggian air di halaman sekolah mencapai 50 sentimeter. Sedangkan, di dalam ruangan sekitar 30 sentimeter.

Baca juga: Banjir Landa 3 Kecamatan di Situbondo, 616 Rumah Terendam

Banyak buku di ruang perpustakaan yang terdampak dan tak sempat diselamatkan.

"Tadi anak-anak kerja bakti sampai jam 10," katanya.

Menurut Sugeng, banjir itu merupakan yang ketiga kalinya sejak memasuki tahun 2023. Banjir kali ini merupakan yang terbesar dan memiliki dampak yang cukup luas.

"Ada 20 ruangan yang terdampak dan kami bersihkan satu persatu, sekarang tersisa lapangan futsal dan basket yang belum," tuturnya.

Sugeng berharap ada perbaikan irigasi dan selokan, sehingga sekolah itu terbebas dari ancaman banjir.

"Depan sekolah banyak warung-warung dan di selokannya itu banyak sampah dan lumpur yang perlu dikeruk," ucapnya.

Seperti diketahui, banjir terjadi di empat kecamatan di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Rabu (1/3/2023). 644 bangunan rumah dan fasilitas umum terendam akibat banjir itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com