Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Jembatan Penghubung Desa di Situbondo Putus Diterjang Banjir

Kompas.com - 01/03/2023, 22:04 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Ratusan rumah di Kabupaten Situbondo terendam banjir setelah hujan deras mengguyur wilayah itu pada Selasa (28/2/2023). 

Kapolsek Jatibanteng AKP Subandrio mengatakan, dua jembatan penghubung desa putus akibat banjir.

Baca juga: Banjir Landa 3 Kecamatan di Situbondo, 616 Rumah Terendam

"Jembatan rusak 100 persen hancur dan sudah tidak bisa dilewati kembali," ujar Subandrio kepada Kompas.com, Rabu (1/3/2023).

Subandrio menjelaskan, jembatan pertama membentang di atas Sungai Basian dan menghubungkan Desa Jatibanteng, Desa Sumberanyar, Desa Semambung, dan Desa Pategalan.

Sedangkan jembatan kedua membentang di Sungai Patemon dan menghubungkan Desa Wringinanom dengan Desa Patemon.

"Jembatan yang menghubungan Desa Jatibanteng adalah jembatan swadaya baru dibangun dua minggu dan sudah hancur," ucapnya.

 

Jembatan di atas Sungai Basian itu memiliki panjang 200 meter dan dibangun dengan dana iuran warga bersama pemerintah desa. Ada ribuan kepala keluarga yang melintasi jembatan itu setiap harinya.

Sementara jembatan kedua merupakan fasilitas cadangan jika jembatan utama mengalami kerusakan. Sekarang fasilitas cadangan yang dibangun secara swadaya itu juga hilang dibawa banjir.

"Terpaksa masyarakat harus mutar jika ingin melintas, harus melewati Kecamatan Besuki dan melewati jarak 12 kilometer, ya sekitar 30 menitan," katanya.

Menurut Subandrio, banyak siswa yang melewati jembatan tersebut. Khususnya, anak-anak yang sekolah di SDN 1 Jatibanteng.

Baca juga: Gelombang Tinggi, Sejumlah Kapal di Situbondo Tunda Keberangkatan

"Mayoritas anak di beberapa desa tersebut sekolah ke Jatibanteng dari SD sampai SMA," katanya.

Banjir yang terjadi kemarin tercatat di BPBD Kabupaten Situbondo merendam 644 rumah warga di empat kecamatan yakni Besuki, Subo, Kendit dan Banyuglugur. BPBD memprediksi kerugian akibat banjir itu mencapai ratusan juta rupiah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Sosok Caleg di Madiun Jadi Sopir Komplotan Pembobol 18 Toko, Aksi Terakhir Gasak Uang Rp 40 Juta

Sosok Caleg di Madiun Jadi Sopir Komplotan Pembobol 18 Toko, Aksi Terakhir Gasak Uang Rp 40 Juta

Surabaya
5 Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Tewas

5 Penambang Pasir di Blitar Tersambar Petir, 1 Tewas

Surabaya
Caleg di Madiun Berkomplot dengan Residivis, lalu Bobol Toko di 5 Kabupaten

Caleg di Madiun Berkomplot dengan Residivis, lalu Bobol Toko di 5 Kabupaten

Surabaya
Kronologi Pembunuhan Pengamen di Kota Malang, Pelaku Teman yang Baru 2 Minggu Dikenal

Kronologi Pembunuhan Pengamen di Kota Malang, Pelaku Teman yang Baru 2 Minggu Dikenal

Surabaya
Ada Siswi Melahirkan di Sekolah, Ujian Akhir di SMA Sampang Tetap Berjalan hingga Selesai

Ada Siswi Melahirkan di Sekolah, Ujian Akhir di SMA Sampang Tetap Berjalan hingga Selesai

Surabaya
Melahirkan di Sekolah, Siswi SMA di Sampang Hamil Diduga Sejak Masih SMP, Orangtua Pun Tak Tahu

Melahirkan di Sekolah, Siswi SMA di Sampang Hamil Diduga Sejak Masih SMP, Orangtua Pun Tak Tahu

Surabaya
Anggota Satpol PP Surabaya yang Dianiaya Oknum Buruh Saat Demo Alami Patah Tulang

Anggota Satpol PP Surabaya yang Dianiaya Oknum Buruh Saat Demo Alami Patah Tulang

Surabaya
Guru SMA di Sampang Tercengang Saksikan Siswinya Melahrkan di Kelas Saat Ujian Sekolah

Guru SMA di Sampang Tercengang Saksikan Siswinya Melahrkan di Kelas Saat Ujian Sekolah

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 2 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Siang Hujan Petir

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 2 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Siang Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 02 Desember 2023: Pagi Berawan dan Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 02 Desember 2023: Pagi Berawan dan Hujan Ringan

Surabaya
Sejumlah Buruh Minta Maaf ke Satpol PP Surabaya, Proses Hukum Tetap Jalan

Sejumlah Buruh Minta Maaf ke Satpol PP Surabaya, Proses Hukum Tetap Jalan

Surabaya
Kawasan Bromo Tercantik Ke-3 di Dunia, Ini Kata TNBTS, Kadis dan Kades

Kawasan Bromo Tercantik Ke-3 di Dunia, Ini Kata TNBTS, Kadis dan Kades

Surabaya
Truk Terjun ke Jurang 20 Meter di Tikungan Jalur Sarangan

Truk Terjun ke Jurang 20 Meter di Tikungan Jalur Sarangan

Surabaya
Saat Caleg di Madiun Bobol 18 Toko di 5 Kabupaten, Hasilnya untuk Biaya Hidup

Saat Caleg di Madiun Bobol 18 Toko di 5 Kabupaten, Hasilnya untuk Biaya Hidup

Surabaya
Kecewa UMK 2024, Buruh Jatim Ancam Gelar Demo Lebih Besar

Kecewa UMK 2024, Buruh Jatim Ancam Gelar Demo Lebih Besar

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com