Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Sampang Tewas Tersengat Listrik Saat Banjir, Istri Berteriak Histeris hingga Minta Pertolongan ke Warga

Kompas.com - 02/01/2023, 12:15 WIB
Riska Farasonalia

Editor

KOMPAS.com - Seorang pria di Desa Panggung, Kecamatan/Kabupaten Sampang, Madura ditemukan tewas saat banjir menerjang wilayahnya.

Korban yakni Mohammad Romli (27) pertama kali ditemukan sudah tak bernyawa oleh sang istri di dalam kamar rumahnya pada Minggu (1/1/2022) sekitar pukul 16.00 WIB.

Saat ditemukan, tubuh korban dalam kondisi sudah kaku dan luka melepuh di telapak tangan akibat tersengat listrik.

Diketahui korban asal Sumber Kari, Kecamatan Wono Merto, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur yang tinggal di rumah kontrakan.

Baca juga: Sempat Pamit Bakar-bakaran Malam Tahun Baru, 2 Mahasiswa Tewas Tersengat Listrik Saat Banjir di Semarang

Awal mula kejadian

Peristiwa bermula saat korban bersama istrinya berada di halaman rumah saat kontrakannya tergenang banjir sedalam 20 cm.

Tak lama kemudian, korban pamit kepada istrinya ingin mengambil charger ponsel yang ada di dalam kamar korban.

"Korban langsung masuk ke dalam rumah untuk mengambil charger Hp tapi lama keluarnya," kata Kasi Humas Polres Sampang Ipda Dody Darmawan dikutip dari TribunMadura.com, Senin.

Kemudian, istri korban memanggil sekaligus mengecek ke dalam rumah hingga ke dalam kamar korban.

Namun, tak disangka sang istri justru melihat suaminya (korban) terkapar kaku di atas air banjir.

Sontak, sang istri pun berteriak histeris meminta pertolongan warga setempat.

Namun nahas saat itu korban sudah tidak bernyawa.

"Dengan kejadian tersebut pihak keluarga korban juga meminta tolong ke pihak berwajib untuk melakukan evakuasi agar korban dibawa pulang ke Probolinggo," tegasnya.

Baca juga: Detik-detik Warga Karawang Tewas Tersengat Listrik, Terdengar Ledakan dan Korban Terpental

9 desa diterjang banjir

Sebanyak sembilan desa termasuk kelurahan di Kabupaten Sampang, Madura tergenang banjir akibat luapan Sungai Kemuning, Minggu (1/1/2023).

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sampang, Asroni mengatakan bahwa berdasarkan pantauannya saat ini ada empat desa dan enam kelurahan di Kecamatan Sampang tergenang banjir.

Desa tersebut antara lain Desa Kamuning, Desa Tanggumong, Desa Banyumas, dan Desa Pangilen, Kecamatan Sampang.

"Kemudian untuk Kelurahan ada Kelurahan Rongtengah, Dalpenang, Gunung Sekar, Karang Dalem, Polagan," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunMadura.com dengan judul Tragedi saat Banjir di Sampang Madura, Pria Tewas Tersengat Listrik Pamit ke Istri Ambil Charger

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Tawuran dan Tewasnya Pemuda 18 Tahun di Surabaya

Kronologi Tawuran dan Tewasnya Pemuda 18 Tahun di Surabaya

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Copet Ditangkap Saat Nobar Timnas U23 Vs Uzbekistan di Balai Kota Surabaya

Copet Ditangkap Saat Nobar Timnas U23 Vs Uzbekistan di Balai Kota Surabaya

Surabaya
Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com