Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tunggu Rekomendasi DPP PKB, Nurochman Siap Mundur dari Kursi DPRD Kota Batu demi Maju Pilkada 2024

Kompas.com - 21/06/2024, 21:30 WIB
Nugraha Perdana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Wakil Ketua DPRD Kota Batu sekaligus Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Batu, Nurochman mendaftarkan diri sebagai bakal calon kepala daerah Kota Batu, Jumat (21/6/2024).

Nurochman datang ke Kantor DPC PKB Kota Batu dengan skuter Vespa. Dia diiringi puluhan pengendara lainnya dari komunitas Vespa di Kota Batu.

Berkas persyaratan yang dibawa Nurochman dinyatakan lengkap untuk ke tahap selanjutnya.

Ketua Desk Pilkada PKB Kota Batu, Asep Ghozi mengatakan, berkas yang diterima akan diteruskan ke Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB. Selanjutnya, akan dilakukan uji kompetensi dan kelayakan (UKK).

Baca juga: Sanusi Ingin Menang pada Pilkada Kabupaten Malang 2024? Ini Resep Pakar

Dikatakannya, sejauh ini masih dua pendaftar bakal calon kepala daerah (bacakada) yang masuk di Desk Pilkada PKB Kota Batu.

"Sampai hari ini dua pendaftar, satu lagi atas nama Agung Perkasa seorang pengusaha, secara resmi belum mengembalikan formulir." 

"Kami terbuka kepada siapa pun yang mendaftar bacakada di Desk DPC PKB Kota Batu," kata Asep, Jumat (21/6/2024).

Lebih lanjut, Nurochman mengatakan, kedatangannya menggunakan Vespa karena merupakan jenis skuter yang disukainya.

Kendaraan pribadi pertama yang dimilikinya juga skuter Vespa jenis PX 150 E warna merah maron.

"Jadi juga sebagai bentuk keakraban bersama komunitas vespa," katanya.

Nurochman juga siap melepas jabatannya di kursi DPRD Kota Batu yang telah diperolehnya kembali saat pemilihan calon anggota legislatif 2024.

Baca juga: KPU Kota Malang Ingatkan 45 Calon Anggota Legislatif Terpilih Laporkan Harta Kekayaannya

Hal itu apabila dirinya sudah resmi mendapat rekomendasi dari DPP PKB untuk maju sebagai calon kepala daerah Kota Batu.

"Itu tidak bisa ditawar, ketika saya diberi rekom DPP PKB maka saya harus siap mengundurkan diri dari anggota DPRD terpilih," katanya.

Sejauh ini terdapat tiga partai lain yang masih intensif berkomunikasi dengan DPC PKB yakni PKS, Gerindra dan Nasdem.

"Menata pemerintahan apabila dilakukan bersama akan berwarna kebijakan yang diambil, akan lebih baik," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Kesulitan Ungkap Pelaku Tabrak Lari Lansia di Surabaya

Polisi Kesulitan Ungkap Pelaku Tabrak Lari Lansia di Surabaya

Surabaya
Tersengat Listrik, Pemasang Spanduk di Jombang Jatuh Lalu Nyangkut di Atap Rumah

Tersengat Listrik, Pemasang Spanduk di Jombang Jatuh Lalu Nyangkut di Atap Rumah

Surabaya
Rumah Timsesnya Dilempari Bom Ikan, Indah: Masalah Personal

Rumah Timsesnya Dilempari Bom Ikan, Indah: Masalah Personal

Surabaya
Fakta Memilukan Kematian Balita di Kediri yang Tewas Dibunuh Orangtuanya...

Fakta Memilukan Kematian Balita di Kediri yang Tewas Dibunuh Orangtuanya...

Surabaya
Mahasiswa Universitas Brawijaya Ciptakan Alat Terapi Kelainan Tulang Belakang Anak

Mahasiswa Universitas Brawijaya Ciptakan Alat Terapi Kelainan Tulang Belakang Anak

Surabaya
Polisi Periksa 4 Saksi Terkait Kematian Ibu dan Anak di Kos Sidoarjo

Polisi Periksa 4 Saksi Terkait Kematian Ibu dan Anak di Kos Sidoarjo

Surabaya
Hasil Hitung Ulang Pileg di Jember, Suara Gerindra Berkurang dan PAN Bertambah

Hasil Hitung Ulang Pileg di Jember, Suara Gerindra Berkurang dan PAN Bertambah

Surabaya
Pria di Jember Sebarkan Video Mesum dengan Pacarnya karena Batal Tunangan

Pria di Jember Sebarkan Video Mesum dengan Pacarnya karena Batal Tunangan

Surabaya
Pelajar di Probolinggo Cabuli Istri Orang yang Sedang Tidur di Kamar

Pelajar di Probolinggo Cabuli Istri Orang yang Sedang Tidur di Kamar

Surabaya
Dua Warga Jember Tewas akibat Miras Oplosan, Polisi Lakukan Penyelidikan

Dua Warga Jember Tewas akibat Miras Oplosan, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
Pria Meninggal Saat Hendak Sawer Biduan di Bangkalan

Pria Meninggal Saat Hendak Sawer Biduan di Bangkalan

Surabaya
Penjelasan Polisi soal Penyebab Kematian Siswi SMAN Taruna Angkasa Madiun

Penjelasan Polisi soal Penyebab Kematian Siswi SMAN Taruna Angkasa Madiun

Surabaya
Viral, Unggahan Lansia Disebut Jadi Korban Tabrak Lari sampai Patah Tulang di Surabaya

Viral, Unggahan Lansia Disebut Jadi Korban Tabrak Lari sampai Patah Tulang di Surabaya

Surabaya
Rumah Timses Bacabup Lumajang Dilempari Bom Ikan oleh OTK

Rumah Timses Bacabup Lumajang Dilempari Bom Ikan oleh OTK

Surabaya
Satu Jemaah Haji Asal Kabupaten Malang Meninggal akibat Gagal Jantung

Satu Jemaah Haji Asal Kabupaten Malang Meninggal akibat Gagal Jantung

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com