Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rem Blong, 2 Truk Tronton Tabrakan di Pintu Perlintasan KA Banyuwangi

Kompas.com - 05/01/2024, 19:40 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Dua truk tronton kecelakaan di pintu perlintasan kereta api (KA) Argopuro, Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (5/1/2024) sekira pukul 13.30 WIB.

Kendaraan yang terlibat adalah truk dengan nomor polisi AG 8012 UQ dan truk dengan nomor polisi N 9759 UR.

Menurut keterangan saksi, awalnya truk nomor polisi N 9759 UR yang disopiri oleh Rendi Eko Ruli Fernando (34) asal Kecamatan Giri, Banyuwangi, melaju dari arah Kalipuro menuju Banyuwangi Kota.

Sesampainya di lokasi kejadian, rem pada truk tersebut tak berfungsi. Akibatnya, truk langsung meluncur ke arah timur.

Baca juga: Ban Pecah, Truk Bermuatan Ribuan Liter Minyak Goreng Terguling di Banyuwangi

Saat itu, di depan truk tersebut melaju truk dengan nomor polisi AG 8012 UQ yang dikemudikan oleh Rochim (48), warga Kecamatan Pesantren, Kediri.

"Karena jarak terlalu dekat, menabrak bagian belakang kendaraan," kata Kanit Gakkum Polresta Banyuwangi, Iptu Dwi Wijayanto kepada Kompas.com, Jumat.

Baca juga: Disenggol Sri Tanjung, Pengendara Motor di Banyuwangi Alami Luka Serius

Truk yang pertama oleng ke kanan dan masuk ke dalam parit. Sedangkan truk yang satu lagi oleng ke kiri dan menabrak pagar bangunan yang ada di bahu jalan.

Kedua truk tersebut terperosok di lintasan kereta api selama sekitar satu jam dan membuat arus lalu lintas kendaraan maupun jadwal kereta api terhambat.

Tak hanya itu, dalam kecelakaan tersebut juga terdapat satu kendaraan sepeda motor yang sempat tersenggol truk hingga terjatuh.

"Beruntung tidak ada luka-luka maupun korban jiwa atas insiden tersebut. Namun terdapat kerusakan pada kedua kendaraan," terang Dwi.

Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro mengatakan, kecelakaan itu mengakibatkan jalur kereta api tertutupi truk.

"Pada pukul 13.28 WIB dari Stasiun Argopuro melaporkan ada dua truk yang terlibat kecelakaan di JPL 19 tepatnya di KM 12+124 antara Stasiun Argopuro-Stasiun Banyuwangi Kota," ujarnya.

Setelah truk berhasil diamankan menjauh dari rel, tim bagian jalan rel yang sudah siaga di lapangan segera melakukan pemeriksaan konstruksi untuk memastikan tidak ada pergeseran ataupun perubahan pada jalur KA.

"Atas kejadian itu, KA tambahan Jember-Ketapang mengalami keterlambatan sekitar 7 menit karena menunggu selesai evakuasi truk," terang Cahyo.

Cahyo meminta maaf kepada penumpang KA tambahan Jember-Ketapang yang sempat terganggu perjalanannya.

"Kami juga menekankan kepada para pengguna jalan untuk lebih berhati-hati saat berada di perlintasan sebidang, baik terjaga ataupun tidak terjaga," tandas Cahyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Usai Nyabu, Sopir Truk Nyaris Tabrak Polisi Saat Dihentikan di Sidoarjo

Surabaya
10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Surabaya
Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Surabaya
2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

Surabaya
Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Surabaya
299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek 'Guru Tugas'

Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek "Guru Tugas"

Surabaya
Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Surabaya
Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com