Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tari Jaranan Buto asal Banyuwangi: Sejarah Singkat, Properti, dan Pertunjukan

Kompas.com - 01/09/2023, 22:53 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Tari Jaranan Buto berasal dari Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

Keunikan Tari Jaranan Buto meliputi kostum penari, cerita, dan iringannya yang berbeda dari kesenian jaranan lainnya.

Tari Jaranan Buro tari hiburan yang biasanya dipentaskan dalam acara hajatan, khitan, dan lain-lain.

Tari Jaranan Buto

Sejarah Singkat Tari Jaranan Buto

Dalam sejumlah literatur disebutkan Tari Jaranan Buto berawal dari Dusun Cemetuk, Desa Cluring, Kabupaten Banyuwangi.

Letak wilayahnya berbatasan dengan daerah Kecamatan Gambiran.

Kondisi wilayah tersebut menyebabkan masyarakat Dusun Cemetuk mendapatkan pengaruh dari Kabudayaan Masyarakat Jawa Mataraman dari daerah Gambiran.

Baca juga: Apa itu Jathilan, Asal-usul, Gerakan, dan Properti

Masyarakat Gambiran sebagian besar masih mempunyai garis keturunan trah Mataram. Kesenian Jaranan Buto lahir sebagai bentuk alkuturasi budaya yang unik.

Kesenian tersebut memadukan Kebudayaan Osing (budaya suku asli Banyuwangi) dengan Kebudayaan Jawa Mataraman.

Nama Jaranan Buto diambil dengan mengadopsi tokoh legendari Minakjinggo.

Ada anggapan bahwa Minakjinggo adalah orang dengan kepala raksasa yang dalam bahasa Jawa disebut "buto".

Penggunaan replika kuda dalam kesenian tersebut mengandung makna filosofi sebagai semangat perjuangan, sikap ksatria, dan kerja keras tanpa kenal lelah dalam setiap kondisi.

Properti Tari Jaranan Buto

Tari Jaranan Buto menggunakan properti jaranan buatan, seperti yang digunakan dalam kesenian tradisional Jaran Kepang, Kuda Lumping, atau Tari Jathilan.

Perbedaaannya adalah properti yang digunakan tidak menyerupai bentuk kuda secara nyata. Kuda yang dipakai berwajah raksasa atau buto.

Para pemainnya juga menggunakan tata rias, seperti raksasa yang lengkap dengan muka berwarna merah, taring tajam, mata besar, dan rambut panjang gimbal.

Secara keseluruhan tampilan pemain Jarana Buto menggambarkan raksasa yang kekar dan menyeramkan.

Baca juga: Asal-usul Jaran Kepang, Tari yang Lekat dengan Masyarakat Agraris

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Kios Terbakar, Pedagang Pasar Leces: Baru Saja Kulak Puluhan Kg Daging Sapi

Kios Terbakar, Pedagang Pasar Leces: Baru Saja Kulak Puluhan Kg Daging Sapi

Surabaya
Pasar Leces Probolinggo Terbakar

Pasar Leces Probolinggo Terbakar

Surabaya
Pengakuan Tersangka Kasus Prostitusi Daring: Kami Pindah-pindah di Situbondo, Banyuwangi, Jember

Pengakuan Tersangka Kasus Prostitusi Daring: Kami Pindah-pindah di Situbondo, Banyuwangi, Jember

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 5 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Malam Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Surabaya Hari Ini 5 Desember 2023 : Pagi Cerah Berawan, Malam Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 05 Desember 2023: Pagi Berawan dan Sore Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca di Malang Hari Ini, 05 Desember 2023: Pagi Berawan dan Sore Hujan Ringan

Surabaya
RSJ Menur Surabaya Catat Penambahan Pasien Anak-Remaja, Mayoritas karena Game dan Pornografi

RSJ Menur Surabaya Catat Penambahan Pasien Anak-Remaja, Mayoritas karena Game dan Pornografi

Surabaya
Polisi Lacak Barang Milik Petugas Kebersihan yang Tewas Mengenaskan di Gresik

Polisi Lacak Barang Milik Petugas Kebersihan yang Tewas Mengenaskan di Gresik

Surabaya
2 Remaja di Gresik Tewas karena Tertabrak Truk

2 Remaja di Gresik Tewas karena Tertabrak Truk

Surabaya
Pembunuh Ayah Kandung di Mojokerto Dibawa ke Rumah Sakit Jiwa

Pembunuh Ayah Kandung di Mojokerto Dibawa ke Rumah Sakit Jiwa

Surabaya
Dampak Longsor Jalur Kereta Api di Daop 5 Purwokerto, 2 KA dari Daop 7 Madiun Terlambat

Dampak Longsor Jalur Kereta Api di Daop 5 Purwokerto, 2 KA dari Daop 7 Madiun Terlambat

Surabaya
PAN Beri Rekomendasi pada Khofifah untuk Maju Kembali di Pilkada Jatim

PAN Beri Rekomendasi pada Khofifah untuk Maju Kembali di Pilkada Jatim

Surabaya
19 Mobil Dinas di Bangkalan Dikuasai Mantan Anggota DPRD dan Pensiunan Pejabat

19 Mobil Dinas di Bangkalan Dikuasai Mantan Anggota DPRD dan Pensiunan Pejabat

Surabaya
Langgar Lalu Lintas saat Aksi Demo di Surabaya, 87 Buruh Dikirimi Surat Tilang

Langgar Lalu Lintas saat Aksi Demo di Surabaya, 87 Buruh Dikirimi Surat Tilang

Surabaya
Tronton Tabrak Tronton di Lumajang, 1 Sopir Dilarikan ke Rumah Sakit

Tronton Tabrak Tronton di Lumajang, 1 Sopir Dilarikan ke Rumah Sakit

Surabaya
Hendak Shalat Dzuhur, Seorang Pria di Kota Malang Temukan Bayi Laki-laki di Depan Rumah

Hendak Shalat Dzuhur, Seorang Pria di Kota Malang Temukan Bayi Laki-laki di Depan Rumah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com