Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggal Diresmikan, Jembatan Gladak Perak Lumajang Siap Dilintasi Saat Mudik

Kompas.com - 06/04/2023, 17:23 WIB
Miftahul Huda,
Krisiandi

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Proses pembangunan Jembatan Gladak Perak di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur sudah selesai dikerjakan.

Kini, jembatan penghubung Kabupaten Lumajang dengan Kabupaten Malang tinggal menunggu peresmian sebelum bisa dilintasi oleh warga.

Pantauan Kompas.com, beberapa kendaraan roda dua milik warga setempat sudah bisa melintasi jembatan rangka baja terpanjang di Indonesia itu. Panjang jembatan Gladak Perak diketahui mencapai lebih dari 140 meter.

Baca juga: Meleset dari Target, Bupati Lumajang Sebut Jembatan Gladak Perak Bisa Dilintasi Maret

Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan, warga yang hendak mudik lebaran tahun 2023 sudah bisa melintas lewat Jembatan Gladak Perak Lumajang.

"Balai Besar Jalan Nasional yang ada di Surabaya memastikan bahwa sebelum Lebaran Gladak Perak sudah bisa difungsikan dan dioperasikan untuk mudik," kata Thoriq di Lumajang, Kamis (6/4/2023).

Menurut Thoriq, saat ini semua proses pembangunan jembatan sudah selesai. Termasuk akses jalan menuju jembatan yang sempat ambles beberapa bulan lalu.

"Pembangunan sudah selesai semua. Saat ini sedang proses pengecekan kualitas dan daya tahan atau beban jembatan," ucapnya.

Untuk diketahui, Jembatan Gladak Perak hancur diterjang erupsi Gunung Semeru 4 Desember 2021.

Selama proses pembangunan, warga yang berjalan kaki atau mengendarai kendaraan roda dua bisa melintas jembatan gantung yang ada di sebelah jembatan permanen yang sedang dibangun.

Baca juga: Pembangunan Jembatan Gladak Perak Masuk Tahap Akhir, Pekerja Terkendala Cuaca

Sedangkan, untuk kendaraan roda empat harus melalui jalur alternatif melintasi aliran lahar Semeru via Curah Kobokan atau yang sering disebut sebagai tol cikali oleh masyarakat setempat.

Namun, sejak jalan raya di KM 59 Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang ambles sepanjang 50 meter, akses menuju Malang via Jembatan Gantung tutup total.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Motif Suami di Malang Aniaya Istri yang Hamil, Tak Terima Korban Bertemu Teman Masa Sekolah

Motif Suami di Malang Aniaya Istri yang Hamil, Tak Terima Korban Bertemu Teman Masa Sekolah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
2 Personel Kepolisian di Lamongan Diberhentikan dengan Tidak Hormat

2 Personel Kepolisian di Lamongan Diberhentikan dengan Tidak Hormat

Surabaya
Kisah Perjuangan Seorang Petani di Banyuwangi Kenalkan Metode Hitung Cepat untuk Pendidikan Anak-anak Desa

Kisah Perjuangan Seorang Petani di Banyuwangi Kenalkan Metode Hitung Cepat untuk Pendidikan Anak-anak Desa

Surabaya
Polisi Identifikasi Kelompok Anarko Saat Aksi May Day di Surabaya

Polisi Identifikasi Kelompok Anarko Saat Aksi May Day di Surabaya

Surabaya
Soal Dugaan ODGJ 'Dijual' di Jember, Camat: Tidak seperti Itu

Soal Dugaan ODGJ "Dijual" di Jember, Camat: Tidak seperti Itu

Surabaya
Mari Bantu Nenek Hotipah dan Putriya yang Hidup Sebatang Kara di Gubuk Reyot, Tidur Beralaskan Tikar

Mari Bantu Nenek Hotipah dan Putriya yang Hidup Sebatang Kara di Gubuk Reyot, Tidur Beralaskan Tikar

Surabaya
Golkar Siapkan Menantu Soekarwo untuk Pilkada Surabaya

Golkar Siapkan Menantu Soekarwo untuk Pilkada Surabaya

Surabaya
Sopir Mengantuk, Mobil Rombongan Keluarga dari Blora Terperosok ke Saluran Irigasi di Magetan

Sopir Mengantuk, Mobil Rombongan Keluarga dari Blora Terperosok ke Saluran Irigasi di Magetan

Surabaya
Suami di Kota Malang Aniaya Istri yang Mengandung 4 Bulan

Suami di Kota Malang Aniaya Istri yang Mengandung 4 Bulan

Surabaya
BMKG Sebut Wilayah Jatim Panas Bukan karena Fenomena 'Heat Wave'

BMKG Sebut Wilayah Jatim Panas Bukan karena Fenomena "Heat Wave"

Surabaya
Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Surabaya
Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com