Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Kendaraan yang Menyeberang ke Pelabuhan Ketapang Banyuwangi Meningkat

Kompas.com - 21/03/2023, 11:34 WIB
Rizki Alfian Restiawan,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Jelang penutupan penyeberangan, aktivitas di Pelabuhan ASDP Ketapang Banyuwangi, Jawa Timur, mulai menunjukkan peningkatan.

Arus kendaraan dari Pulau Bali tersebut terlihat meningkat sejak Senin (20/3/2023) sore sampai Selasa (21/3/2023) pagi.

Baca juga: Diguyur Hujan Deras, Atap Rumah Warga di Banyuwangi Roboh

Para pejalan kaki, pengendara roda dua, dan roda empat, tampak antre keluar kapal dan hendak melanjutkan perjalanan menuju ke kampung halamannya.

"Ingin awal Ramadhan bareng keluarga di rumah. Nanti balik ke Bali lagi," kata Ika Ayu Novitasari (25) pemudik asal Jember, Selasa (21/3/2023).

Ika mengaku sengaja pulang lebih awal untuk nyekar atau kirim doa ke makam keluarga jelang awal Ramadhan. Ika pulang ke Jember menggunakan sepeda motor.

"Apalagi, awal puasa juga hampir bersamaan dengan perayaan Nyepi. Jadi saya milih pulang duluan," ucap Ika.

General Manager PT ASDP Indonesia Ferry Ketapang-Gilimanuk, M Yasin mengatakan, peningkatan penumpang itu terjadi sejak Senin (20/3/2023) sore.

"Sejak Senin sore ada kenaikan jumlah penumpang maupun kendaraan dari Bali menuju Pelabuhan Ketapang," kata M Yasin, Selasa (21/3/2023).

Pihak ASDP Ketapang mencatat, ada sebanyak 19.578 penumpang dan 5.638 kendaraan telah menyeberang dari Bali ke Jawa melalui Pelabuhan ASDP Gilimanuk.

Sedangkan dari Jawa yang hendak menyeberang ke Bali melalui Pelabuhan ASDP Ketapang, ada sebanyak 14.334 penumpang dan 4.802 kendaraan.


Kebanyakan, penumpang yang hendak menyeberang ke Bali itu untuk melihat pawai Ogoh-ogoh pada malam Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1945.

Otoritas pelabuhan memprediksi, lonjakan penumpang maupun kendaraan akan terjadi pada hari pertama dan kedua Nyepi, atau saat pelabuhan dibuka kembali.

"Prediksi kami akan terjadi peningkatan pada H+1 sampai H+2 setelah Nyepi," ucap Yasin.

Yasin menjelaskan, kendaraan yang terlanjur tiba di pelabuhan dan tidak dapat melanjutkan perjalanan akan ditampung di kantong-kantong parkir.

"Tujuannya agar antrean masuk pelabuhan tidak mengular dan mengganggu lalu lintas di jalur utama," ungkap Yasin.

Baca juga: Bupati Banyuwangi Minta Camat dan Kades Dukung Pasar Takjil Ramadhan

Sebagai informasi, pelayanan terakhir kapal reguler dari Pelabuhan ASDP Ketapang ke Gilimanuk, dilakukan pada Selasa (21/3/2023) pukul 22.00 WIB.

Pelayanan penyebrangan kapal akan ditutup pada Rabu (22/3/2023) pukul 00.00 WIB. Dan beroperasi kembali pada Kamis (23/3/2023) pukul 05.00 WIB.

Sementara dari Pelabuhan Gilimanuk Bali, pelayanan penyebrangan kapal ditutup pada Rabu pukul 06.00 WITA. Dan kembali dibuka pada Kamis (23/3/2023) pukul 06.00 WITA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com