Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misteri Kematian Wanita di Surabaya, Ada Luka Sayatan hingga dalam Kondisi Setengah Telanjang

Kompas.com - 03/02/2023, 14:26 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Seorang wanita tewas mengenaskan di rumahnya berinisial P (52) di Suko Manunggal, Surabaya, Kamis (2/2/2023).

Korban ibu dua anak itu ditemukan dengan kondisi luka sayatan di bagian leher dan luka lebam pada bagian mata.

P pertama kali ditemukan oleh sang suami Suharsono (53) yang baru pulang bekerja sebagai satpam perumahan dan ruko, sekira pukul 15.30 WIB.

Awalnya Suharsono tidak curiga karena dari luar rumah kontrakan tersebut tampak tidak ada tanda-tanda keanehan.

Namun setelah mengetuk pintu beberapa kali, tidak ada jawaban dari korban. Dia segera membuka pintu dan mencari sang istri.

Saat masuk ke area kamar, tubuh istrinya sudah tergeletak tak berdaya dan bersimbah darah.

Dia mengungkap, posisi tubuh istrinya terlentang, dengan mengenakan baju kaus. Namun bagian pusar hingga kaki sang istri tidak memakai celana atau setengah telanjang.

Baca juga: WNA Disergap Pedagang Ikan di Pasar Pabean Surabaya karena Dituduh Mencuri, Videonya Viral, Ini Kata Polisi

"Sobek di leher depan, di sini belakang," ujarnya dilansir dari TribunJati.com, Jumat (3/2/2023).

Tidak hanya itu, ada sejumlah luka pada wajah dan luka cakaran di bagian dada sang istri.

Dia menduga luka itu akibat perlawanan sang istri terhadap si pelaku pembunuhan.

"Kayanya melawan. Ada luka di sini," katanya seraya memegang wajah dan dadanya.

Tidak ada benda berharga yang hilang di rumahnya. Hanya salah satu anting sang istri dan pisau dapur rumahnya hilang.

Suharsono menduga pisau itu digunakan pelaku untuk menghabisi istrinya.

"Iya pisau dapur gak ada. Mungkin dipakai melukai itu," pungkasnya.

Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal Maulana mengatakan, dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan visum luar terhadap tubuh korban, tim forensik menemukan sejumlah kejanggalan.

"Didapatkan pada korban ada luka sayatan dan luka lebam pada mata korban, terhadap korban akan diotopsi dan akan dilakukan penyelidikan atas peristiwa ini," ujarnya.

Baca juga: Pakai Atribut Partai Saat Hadiri Safari Politik Anies, 4 ASN di Dompu Diperiksa Bawaslu

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Polisi Temukan Kejanggalan di Mata Wanita Surabaya Tewas di Rumahnya, Petunjuk Kematian?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Museum Panji di Malang: Sejarah, Koleksi, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Respons Bobby Saat Disinggung soal Menantu Presiden Usai Terima Satyalancana

Surabaya
Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Beredar Pesan Bupati Lamongan Minta Uang, Diskominfo: Penipuan

Surabaya
Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Jaksa Tuntut Penjara 4-5 Tahun untuk 16 Pelaku Pengeroyokan Santri hingga Tewas di Blitar

Surabaya
Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Pura-pura Sewa Kamar, Pelaku Curanmor Beraksi di Kos Kota Malang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com