Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkah Kusir Delman di Gresik Saat Momen Tahun Baru Hijriah dan Agustusan

Kompas.com - 15/08/2022, 15:38 WIB
Hamzah Arfah,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

Sementara Kepala Sekolah MINU Tratee Putri Gresik, Purwanto menjelaskan, pihaknya sengaja melibatkan delman dan sepeda motor yang dihias ala kereta kencana, untuk menyemarakkan acara pawai menyambut Tahun Baru Hijriah dan momen HUT Kemerdekaan RI.

"Biar semarak, sebagai ikon saat kami melaksanakan pawai berkeliling sekitar sekolahan. Selain delman, yang kudanya tadi ditunggangi oleh salah seorang guru, juga ada becak motor dihias ala kereta kencana yang ditumpangi oleh siswi, sementara siswi lainnya berjalan kaki," tutur Purwanto.

Agenda pawai yang diselenggarakan MINU Tratee Putri Gresik berlangsung meriah. Sebab tidak sekadar berkeliling sekitar sekolah, ratusan siswi mengenakan setelan apik, mulai dari pakaian adat Jawa, Arab, hingga China.

 

Pawai siswi

Salah seorang siswi kelas IV MINU Tratee Putri Gresik, Kalila mengaku senang dengan kegiatan tersebut. Kegiatan seperti ini sempat tertunda karena pandemi Covid-19. Kalila bisa mengekspresikan diri dengan menggunakan pakaian adat Jawa.

"Ini persiapan dari tadi subuh, pakai setelan baju sebagian milik mama. Ini pakai hijab dan bawahan pakaian milik mama, kalau bajunya punya sendiri. Senang sekali setelah kemarin tidak dilaksanakan, karena adanya pandemi Covid-19," ujar Kalila, kepada awak media, Jumat (12/8/2022).

Kemeriahan acara pawai siswi MINU Tratee Putri Gresik, dalam menyambut tahun baru hijriyah dan momen Agustusan, Jumat (12/8/2022). *** Local Caption *** Kemeriahan acara pawai siswi MINU Tratee Putri Gresik, dalam menyambut tahun baru hijriyah dan momen Agustusan, Jumat (12/8/2022).KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH Kemeriahan acara pawai siswi MINU Tratee Putri Gresik, dalam menyambut tahun baru hijriyah dan momen Agustusan, Jumat (12/8/2022). *** Local Caption *** Kemeriahan acara pawai siswi MINU Tratee Putri Gresik, dalam menyambut tahun baru hijriyah dan momen Agustusan, Jumat (12/8/2022).
Sama seperti Kalila, Rahmawati Fitri yang duduk di bangku kelas VI, juga antusias mengikuti pawai. Terlebih dalam agenda yang diselenggarakan ini, siswa setiap kelas mengenakan kostum yang berbeda-beda.

"Kebetulan saya kebagian mengenakan pakaian adat Jawa, tapi ada yang pakai baju etnis Arab maupun Cina. Ini tadi persiapan sejak subuh, memakai riasan tadi juga dibantu mama, yang pasti senang lah pokoknya," kata Rahmawati.

Baca juga: Mayat Pria Tanpa Identitas Ditemukan di Tol Manyar Gresik, Diduga Korban Tabrak Lari

Rahmawati mengaku, tak mempermasalahkan harus mempersiapkan diri sejak pagi demi mengikuti acara. Apalagi, dirinya senang bisa menampilkan pakaian adat Jawa.

"Kami ingin menunjukkan, dengan etnis yang beragam itu terdapat toleransi keberagaman pada penganut Islam di Indonesia. Ada etnis Cina, Jawa, hingga Arab, yang semua dapat hidup rukun berdampingan," tutur Rahmawati.

Sementara itu, Kepala Sekolah MINU Tratee Putri, Purwanto menjelaskan, sengaja memilih tema keberagaman etnis dalam perayaan Tahun Baru Hijriah dan 17 Agustus.

"Karena penganut Islam di Indonesia itu berasal dari beragam etnis. Ada etnis Jawa, Arab, juga Cina. Seperti di Gresik sendiri, selain etnis Jawa dan Arab, juga ada dari Cina seperti Putri Cempo. Sehingga dengan adanya event seperti ini, anak-anak ada pemahaman dan dapat saling toleransi," ucap Purwanto.

Budayawan asal Gresik, Kris Adji mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan MINU Tratee Putri. Menurutnya, aktivitas itu merupakan sarana edukasi siswi untuk mengenal keberagaman etnis di Indonesia.

Terlebih, Gresik selama ini dikenal sebagai Kota Santri. Apalagi, dua dari Wali Songo berkiprah di Gresik, yakni Maulana Malik Ibrahim atau Sunan Gresik dan Sunan Giri.

"Acara ini diharapkan menumbuhkan karakter muslim sejati, selain memperkokoh ibadah mahdloh juga tidak meninggalkan ibadah muamalah, ibadah khas Islam di Nusantara. Kreativitas tumbuh sejalan dengan usia dan wawasan mereka, sehingga rasa dan sikap toleransi atas perbedaan yang ada di lingkungannya dapat tumbuh secara alami," tutur Kris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Polisi Tangkap 3 Pria Pembuat Sabu Skala Rumahan di Pasuruan

Surabaya
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisata ke Gunung Bromo Naik 100 Persen

Surabaya
Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Jembatan yang Rusak akibat Banjir Lahar Semeru Jadi 10 Unit

Surabaya
Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Gara-gara Dicerai Sepihak, TKW Asal Madiun Rusak Rumah Hasil Menabung Selama 9 Tahun

Surabaya
Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Ayah dan Anak Tenggelam di Sungai Sidoarjo-Gresik Belum Ditemukan, Proses Pencarian Diperluas

Surabaya
Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Pemkab Lumajang Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana Lahar Dingin Semeru

Surabaya
Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Paman di Pamekasan Tega Cabuli Keponakannya di Kantor Kelurahan

Surabaya
Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Alasan Sakit, Bupati Sidoarjo Mangkir Panggilan Pemeriksaan KPK

Surabaya
Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Polisi Periksa CCTV di Sekitar Lapangan Basket Alun Alun Magetan, Isa Bajaj Minta Pelaku Kekerasan terhadap Anaknya Bertanggung Jawab

Surabaya
Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Sengketa Pilpres 2024, Khofifah Yakin MK Menangkan Prabowo-Gibran

Surabaya
Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Pria di Kota Malang Diduga Bunuh Diri, Tubuhnya Mengenaskan Usai Ditabrak Kereta Api

Surabaya
Kronologi Bapak dan Anak Tenggelam di Sungai Gresik-Sidoarjo, Motor Digas Saat di Perahu

Kronologi Bapak dan Anak Tenggelam di Sungai Gresik-Sidoarjo, Motor Digas Saat di Perahu

Surabaya
Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Pipa PDAM Kota Malang Jebol, Akses Air Bersih Ribuan Pelanggan Putus

Surabaya
ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

ART di Kota Malang Nekat Curi BPKB Sepeda Motor Majikannya untuk Dijadikan Jaminan Koperasi

Surabaya
Bapak dan Anak Warga Gresik Tercebur di Sungai, hingga Kini Belum Ditemukan

Bapak dan Anak Warga Gresik Tercebur di Sungai, hingga Kini Belum Ditemukan

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com