Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolri Minta Anggotanya Tekan Angka Kecelakaan Arus Mudik di Jatim

Kompas.com - 04/04/2024, 21:05 WIB
Andhi Dwi Setiawan,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta anggotanya yang berada di wilayah Jawa Timur untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas selama masa mudik Lebaran 2024. Sebab, Jatim menjadi salah satu tujuan utama mudik.

Sigit mengatakan, pesan tersebut diberikan karena berdasarkan hasil evaluasi lalu lintas 2023, wilayah Jatim merupakan daerah dengan angka kecelakaan tertinggi nasional.

"Jatim jadi salah satu tujuan utama mudik, kita pesankan karena dari hasil evaluasi 2023 angka lakanya agak lebih tinggi dibanding wilayah lain," kata Sigit di Terminal Purabaya, Sidoarjo, Kamis (4/4/2024).

Baca juga: Panglima TNI Siapkan Mitigasi Kecelakaan Arus Mudik Lebaran 2024

Oleh karena itu, Sigit mengingatkan agar anggotanya menjaga keselamatan para pemudik di jalan. Dengan demikian, angka kecelakaan lalu lintas di Jatim bisa semakin ditekan.

“Sehingga tadi kami mengingatkan untuk betul-betul menjaga keselamatan para pemudik baik yang menggunakan kendaraan pribadi, yang menggunakan kendaraan angkutan,” jelasnya.

Baca juga: Menhub Ingatkan Petugas Terminal Cek Kondisi Bus Sebelum Berangkat

Sigit mengungkapkan, pihak kepolisian di Jatim bisa melakukan sosialisasi titik rawan kecelakaan. Seperti mengimbau pengendara agar istirahat terlebih dahulu ketika sudah kelelahan.

"Memastikan di daerah yang sering terjadi rawan kecelakaan itu diberikan sosialisasi, perhatikan rest area-nya. Sehingga yang capek bisa istirahat, atau jangan terburu-buru," ucapnya.

"Tadi pesan tolong cek para pengemudi, memastikan saat membawa penumpang dalam keadaan sehat, prima dan tidak ada masalah yang bisa terdampak saat mengemudi," tambahnya.

Berdasarkan data analisa dan evaluasi kecelakaan lalu lintas di Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim, jumlah kecelakaan lalu lintas di Jatim sepanjang 2023 tercatat mencapai 31.973 kejadian.

Dari jumlah itu, terdapat 5.239 korban meninggal dunia, 364 korban luka berat dan 42.972 korban luka ringan.

Sedangkan, saat periode mudik Lebaran 2023 atau ketika Operasi Ketupat 2023, ada 1.118 kecelakaan, 169 korban meninggal dunia, 13 korban luka berat dan 1.707 korban luka ringan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Polda Jatim: Pelat Nomor Moge yang Terlibat Kecelakaan di Probolinggo Tak Terdaftar

Surabaya
Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Monumen Pahlawan Buruh Marsinah, Mengenang Tragisnya Kematian Aktivis yang Memperjuangkan Hak Buruh

Surabaya
Kasus Konten Video 'Tukar Pasangan' yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Kasus Konten Video "Tukar Pasangan" yang Jerat Samsudin Dilimpahkan ke Kejari Blitar

Surabaya
6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

6 Orang Jadi Tersangka Tawuran yang Menewaskan Remaja di Surabaya

Surabaya
Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Nobar Timnas Indonesia di Balai Kota Surabaya, Sejumlah Ruas Jalan Macet Total

Surabaya
Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Pilkada 2024, Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Daftar ke PKB

Surabaya
Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Dokter Meninggal dalam Kecelakaan Moge di Probolinggo, Sosoknya Dikenal Baik dan Rajin

Surabaya
Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Truk Tabrak Lansia di Gresik, Sopir Diduga Mabuk

Surabaya
Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Residivis Bunuh Tetangga di Dekat Makam Leluhur, Rumah Pelaku Dikepung

Surabaya
Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Kecelakaan Moge di Probolinggo, Polisi Cari Pengendara NMax yang Diduga Menyeberang Tiba-tiba

Surabaya
Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Pria di Malang Tewas Dianiaya Tetangganya, Pelaku 3 Kali Masuk Penjara

Surabaya
Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Cerita Suwito Berwajah Mirip Shin Tae-yong: Setelah Video Diunggah, Banyak yang DM Saya

Surabaya
Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Polisi Ungkap Kronologi Suami di Tuban Meninggal Usai Cekik Istrinya

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Kecelakaan Beruntun di Probolinggo, Pasutri Pengendara Harley-Davidson Tewas

Surabaya
Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Mobil Satu Keluarga Tabrak Kereta di Sidoarjo, 3 Orang Luka Berat

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com