Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Bertemu Presiden Jokowi, Ribuan Warga Serbu Pasar Rakyat Kota Malang

Kompas.com - 24/07/2023, 17:50 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo bersama Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengunjungi kegiatan Pasar Rakyat Kota Malang di Lapangan Rampal pada Senin (24/7/2023) siang.

Ribuan warga memadati lokasi kegiatan dan meneriakkan nama orang nomor satu di Indonesia itu. Presiden Jokowi menyalami beberapa warga dan mengajak berfoto bersama.

Kegiatan tersebut merupakan acara dari Kementerian BUMN dan BRI serta Bank Mandiri untuk membagikan 3.000 paket sembako. Setiap sembako yang diberikan terdiri dari 5 kilogram beras, 1 liter minyak goreng dan 1 kilogram gula pasir.

Baca juga: Jokowi Kunjungi Malang, TGA Berharap Bertemu Bahas Tragedi Kanjuruhan

Mereka yang mendapatkan sembako di antaranya merupakan peserta PNM Mekaar. Salah satu warga Bunulrejo, Kota Malang, yang mendatangi Pasar Rakyat itu bernama Vivin Ari Pratiwi (27).

Dia mengaku sudah tiga tahun mengikuti program PNM Mekaar. Vivin sudah mengambil tiga kali peminjaman untuk modal usaha fotokopi senilai Rp 4 juta.

"Ke sini untuk dapat sembako, syaratnya terdaftar menjadi anggota Mekaar dan sudah terdata. Ya senang saja bisa bertemu Jokowi, dapat sembako juga," kata Vivin.

Baca juga: Jokowi Bantah Jodohkan Prabowo dan Erick Thohir di Malang

Hal yang sama juga dirasakan oleh Dwi Andayani (45). Dia menunggu untuk mendapatkan sembako sejak pukul 11.00 WIB dan baru menerima sekitar pukul 15.00 WIB.

Meski menunggu lama, dia merasa senang bisa melihat Presiden Jokowi dan para pejabat publik dari jarak dekat.

"Senang banget, tadi bisa video-in Pak Prabowo dari dekat. Ini dapat sembako, ada beras, minyak goreng sama lainnya," katanya.

Ingatkan dampak El Nino

Presiden Jokowi mengatakan, dirinya telah memerintahkan kepada Kementerian BUMN dan seluruh kepala daerah untuk memperbanyak pasar-pasar murah.

"Saya telah memerintahkan ke BUMN, seluruh gubernur, bupati, wali kota untuk memperbanyak pasar-pasar murah di daerah," kata Jokowi kepada awak media.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Surabaya
PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Surabaya
Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Surabaya
Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com