Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar Video Pengendara Mobil Grand Livina Diamankan di Magetan, Ini Kata Polisi

Kompas.com - 03/06/2022, 19:57 WIB
Sukoco,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.com – Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria pengendara mobil Grand Livina mengamuk saat diamankan oleh anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Magetan, Jawa Timur, beredar di media sosial.

Dalam video itu terlihat, pengemudi kendaraan Grand Livina tampak gusar saat dihentikan polisi. Pria yang mengenakan baju dan celana hitam tersebut bahkan sempat mengambil batu sebelum kemudian diamankan oleh salah satu anggota polisi.

Baca juga: Sapi Terjangkit PMK di Magetan Terus Bertambah, tapi Tak Ada yang Mati

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Magetan AKP Trifona Situmorang mengatakan, ada kesalahpahaman antara pengendara dengan anggota Satlantas Polres Magetan yang sedang bertugas.

Trifona menjelaskan, mobil tersebut sebelumnya terlibat kecelakaan di sekitar Pasar Baru. Mobil tersebut menabrak kendaraan lain, namun mereka sudah memilih jalur damai.

Baca juga: Diburu Jaksa, Buronan Kasus Korupsi Pupuk Sembunyi di Gang Perkampungan Warga di Magetan

"Salah paham itu, memang dia menabrak seorang perempuan pengendara kendaraan lain, tetapi mereka sudah saling tukar nomor telepon,” kata Trifona melalui sambungan telepon, Jumat (3/6/2022).

Trifona menambahkan, salah satu warga yang melihat kejadian tabrakan tersebut melaporkan kejadian tersebut ke polisi sebagai tabrak lari. Sehingga, anggota Satlantas Polres Magetan mengejar dan mengamankan pengendara tersebut.

Pengendara itu sempat emosi karena tidak terima saat dihentikan oleh polisi.

"Ada saksi mata melaporkan ke kita sehingga melakukan pengejaran. Begitu kita berhentikan yang bersangkutan tidak terima disangka melarikan diri,” imbuhnya.

Saat ini, pihaknya masih mendalami kejadian kecelakaan tersebut. Pengendara Grand Livina itu masih dimintai keterangan di Satlantas Polres Magetan.

"Sedang kita proses ini untuk kronologinya, nanti kita jelaskan,” ucap Trifona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Pilu Khotijah, Ibu Remaja Korban Tawuran Maut di Surabaya

Cerita Pilu Khotijah, Ibu Remaja Korban Tawuran Maut di Surabaya

Surabaya
Saksi Ungkap Kecelakaan Rombongan Harley-Davidson di Probolinggo, Moge Saling Bersenggolan

Saksi Ungkap Kecelakaan Rombongan Harley-Davidson di Probolinggo, Moge Saling Bersenggolan

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tewas dalam Tawuran di Surabaya Sudah Kembali, Ponsel Belum Ditemukan

Sepeda Motor Korban Tewas dalam Tawuran di Surabaya Sudah Kembali, Ponsel Belum Ditemukan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah, Saya Tidak Rida

Remaja di Surabaya Tewas Diduga Dikeroyok dalam Tawuran, Ibu: Demi Allah, Saya Tidak Rida

Surabaya
Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Rombongan Harley-Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Suami Istri Tewas

Surabaya
Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Gadis 17 Tahun Diperkosa 2 Pemuda Saat Berwisata di Pulau Merah Banyuwangi

Surabaya
Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Suami yang Bunuh Istrinya di Tuban Tewas usai Serahkan Diri ke Polisi

Surabaya
Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Kiai Zubair Muntashor, Cicit Syaikhona Kholil Bangkalan, Wafat

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Remaja Hanyut Bersama Motor, Jasad Ditemukan 30 Km dari Titik Kejadian

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Gempa Garut M 6.5, Guncangan Terasa Kuat di Trenggalek

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com