Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pelaku Perjalanan Asal Jakarta Jadi Kasus Covid-19 Pertama Kota Blitar Setelah Lebih dari 3 Bulan Nol Kasus

Kompas.com - 28/01/2022, 08:33 WIB
Asip Agus Hasani,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Kasus Covid-19 di Kota Blitar, Jawa Timur, akhirnya muncul lagi setelah lebih dari tiga bulan nol kasus dan menjadi satu-satunya daerah zona hijau di Jawa Timur.

Hal itu setelah seorang warga pelaku perjalanan dari Jakarta terkonfirmasi positif Covid-19 pada Kamis (27/1/2022).

Kepala Bidang Pencegahan Penyakit Menular pada Dinas Kesehatan Kota Blitar, Eva Setyo Purnomo mengatakan, kasus pertama setelah tiga bulan tanpa kasus aktif tersebut berasal dari seorang perempuan berusia 20 tahun.

"Betul, warga Kota Blitar yang baru tiba dari perjalanan luar kota. Baru tiba dari Jakarta," kata Eva kepada Kompas.com, Jumat (28/1/2022).

Baca juga: Melihat Kota Blitar yang Berstatus Zona Hijau di Tengah Peningkatan Kasus Covid-19

Warga itu diketahui positif Covid-19 setelah memeriksakan diri ke rumah sakit untuk menjalani tes Covid-19 atas inisiatif pribadi. Sebab, pasien merasakan gejala tidak enak badan.

"Dan ternyata hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19 dan dilaporkan ke kami. Pasien mengalami gejala ringan seperti gejala flu," jelasnya.

Eva mengatakan, pasien tersebut menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

Menurut Eva, tidak ada langkah khusus yang akan dilakukan oleh otoritas kesehatan menyusul temuan kasus Covid-19 terbaru itu kecuali upaya pelacakan kontak erat.

Sejauh ini, sudah dilakukan pengetesan kepada tujuh orang kontak erat dan belum ditemukan kasus konfirmasi tambahan.

"Kalau pengetatan untuk Kota Blitar kan sudah lama. Jadi hanya pelacakan yang hati-hati untuk mencegah penyebaran yang kita lakukan," tambahnya.

Baca juga: Dinas Kesehatan Catat 484 Kasus TBC di Blitar Sepanjang 2021, 25 Orang Meninggal

Eva tidak bisa memastikan apakah status risiko penularan Covid-19 Kota Blitar akan terdegradasi ke zona kuning. Menurutnya, hal itu merupakan kewenangan Satgas Covid-19 Pusat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ratusan Rumah di Kompleks Relokasi Penyintas Erupsi Semeru Diserang Ulat Bulu

Ratusan Rumah di Kompleks Relokasi Penyintas Erupsi Semeru Diserang Ulat Bulu

Surabaya
Klaim Didukung Partai Pemenang Pemilu, Rio Optimistis Maju Bacabup Pilkada Situbondo

Klaim Didukung Partai Pemenang Pemilu, Rio Optimistis Maju Bacabup Pilkada Situbondo

Surabaya
Gempa M 5,0 Terjadi di Pacitan, Terasa di Sejumlah Daerah

Gempa M 5,0 Terjadi di Pacitan, Terasa di Sejumlah Daerah

Surabaya
Pencopet Ditangkap Saat Beraksi pada Momen Halalbihalal di Rumah Khofifah

Pencopet Ditangkap Saat Beraksi pada Momen Halalbihalal di Rumah Khofifah

Surabaya
Bocah SD yang Jadi Pemulung di Nganjuk Dapat Bantuan Sosial dari Polres

Bocah SD yang Jadi Pemulung di Nganjuk Dapat Bantuan Sosial dari Polres

Surabaya
Daftar Bacawabup Lewat PDI-P, Wakil Bupati Sumenep Ingin Lanjutkan Romantisme bersama Bupati Fauzi

Daftar Bacawabup Lewat PDI-P, Wakil Bupati Sumenep Ingin Lanjutkan Romantisme bersama Bupati Fauzi

Surabaya
Warga  Jember Ditemukan Tewas Membusuk di Dalam Rumah

Warga Jember Ditemukan Tewas Membusuk di Dalam Rumah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
11 Parpol Deklarasi Dukung Petahana Maju Pilkada Kota Madiun

11 Parpol Deklarasi Dukung Petahana Maju Pilkada Kota Madiun

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Bupati Lamongan Daftar ke Sejumlah Parpol supaya Bisa Maju Lagi di Pilkada

Bupati Lamongan Daftar ke Sejumlah Parpol supaya Bisa Maju Lagi di Pilkada

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Selasa 7 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Tak Pernah Bertemu, Pria di Lamongan Ajak Kenalan TikTok Menikah dan Tertipu Rp 24 Juta

Tak Pernah Bertemu, Pria di Lamongan Ajak Kenalan TikTok Menikah dan Tertipu Rp 24 Juta

Surabaya
Ratusan Warga Kumpulkan Uang untuk Antarkan Bupati Sidorjo Penuhi Panggilan KPK

Ratusan Warga Kumpulkan Uang untuk Antarkan Bupati Sidorjo Penuhi Panggilan KPK

Surabaya
Polisi di Kota Malang Tangkap Pelaku Eksibisionis

Polisi di Kota Malang Tangkap Pelaku Eksibisionis

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com