Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Tahun Tak Beroperasi, KA Mutiara Timur Aktif Lagi untuk Lebaran

Kompas.com - 06/03/2024, 14:44 WIB
Bagus Supriadi,
Farid Assifa

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 9 Jember, Jawa Timur, kembali mengoperasikan perjalanan Kereta Api Mutiara Timur relasi Ketapang-Surabaya Pasar Turi PP.

Kereta Api Mutiara Timur akan kembali beroperasi mulai 30 Maret 2024 dengan menggunakan rangkaian kereta kelas ekonomi 80 tempat duduk.

KA Mutiara Timur pertama kali dijalankan pada 6 Maret 1972 atau tepat 52 tahun yang lalu dengan kelas pelayanan bisnis dan ekonomi.

Baca juga: Ayah dan Anak Tertabrak Kereta Api di Lamongan

Seiring meningkatnya minat pelanggan, pelayanannya dinaikkan menjadi kelas eksekutif dan bisnis.

Selain itu, pada tahun 2021 rutenya sempat diperpanjang sampai Yogyakarta. Namun karena kondisi saat itu masih pandemi Covid-19 dan ekonomi masih lesu, peminat KA Mutiara timur terus menurun dan akhirnya pada 31 Mei 2022 menjadi perjalanan terakhir KA ini.

“Setelah hampir 2 tahun berhenti beroperasi, KA Mutiara Timur yang merupakan salah satu kereta api tertua dan menjadi legenda bagi masyarakat di wilayah tapal kuda kembali beroperasi melayani masyarakat lintas Ketapang-Surabaya Pasar Turi PP,” kata Manajer Hukum dan Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (6/3/2024)

Menurut dia, KA Mutiara Timur sementara akan beroperasi di tanggal-tanggal tertentu.

Rinciannya, untuk keberangkatan Stasiun Ketapang berjalan tanggal 30-31 Maret dan 8-12 April dengan jadwal Stasiun Ketapang pukul 21.45 WIB dan tiba di Stasiun Surabaya Pasar Turi pukul 04.21 WIB.

Sedangkan keberangkatan Stasiun Surabaya Pasar Turi akan berjalan pada tanggal 31 Maret dan 9-13 April dengan jadwal Stasiun Surabaya Pasar Turi pukul 08.55 WIB dan tiba di Stasiun Ketapang pukul 15.45 WIB.

Dalam perjalanannya KA Mutiara Timur membawa tujuh kereta penumpang kelas ekonomi dan satu kereta makan yang dilengkapi pembangkit dengan total kapasitas yang tersedia sebanyak 528 tempat duduk.

Perjalanan kereta api yang menempuh jarak sejauh 312 kilometer tersebut tiketnya dijual mulai dari Rp 180.000.

“Hadirnya kembali KA Mutiara Timur yang bertepatan dengan momen Angkutan Lebaran 2024 diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat dari wilayah Daop 9 yang akan menuju Surabaya atau sebaliknya dan belum kebagian tiket, bisa menggunakan kereta api ini,” kata Cahyo.

Baca juga: Kereta Tabrak dan Seret Mobil Agya 600 Meter di Tebing Tinggi, 2 Tewas

Sampai hari ini 6 Maret 2024, yang telah dibuka pemesanan tiket untuk keberangkatan 20 April 2024 atau bertepatan dengan H+9 lebaran, total tiket yang telah dipesan dari H-10 sampai H+9 lebaran untuk keberangkatan dari Daop 9 Jember sebanyak 46.625, jumlah ini masih akan terus bertambah seiring pemesanan tiket yang masih terus dilakukan oleh para pelanggan.

“KAI mengimbau bagi pelanggan yang akan bepergian untuk mudik ataupun balik pada saat lebaran dengan menggunakan kereta api, untuk merencanakan perjalanannya jauh-jauh hari selagi tiket masih cukup tersedia. Dengan perencanaan perjalanan yang baik, akan menjadikan perjalanan mudik dengan kereta api menjadi semakin nyaman dan menyenangkan,” pungkas Cahyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

10.000 Jemaat Ikuti Misa di Katedral Surabaya, Pesan Mewartakan Kebenaran

Surabaya
5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

5 Partai di Magetan Berkoalisi Usung Cabup-Cawabup di Pilkada 2024

Surabaya
Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Desa di Sumenep Beri Makan Lansia Tiap Hari, Sebagian Langsung Disuapi

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Gelapkan Barang Pelanggan, 3 Karyawan Perusahaan Ekspedisi di Situbondo Ditangkap

Surabaya
Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Wanita di Ngawi Meninggal Usai Cabut Gigi, Dinkes Periksa Dokter yang Menangani

Surabaya
2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

2.651 Jemaah Haji Asal Surabaya Divaksinasi Meningitis

Surabaya
Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Pengangkut Sampah di Kota Malang Jadi Korban Tabrak Lari

Surabaya
299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

299 Calon Jemaah Haji Asal Situbondo Batal Berangkat Tahun Ini karena Tak Lunasi BPIH

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek 'Guru Tugas'

Polda Jatim Tangkap 3 Orang Pembuat Film Pendek "Guru Tugas"

Surabaya
Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Dikirimi Video Syur Istri Bersama PIL, Pria Asal Surabaya Lapor Polisi

Surabaya
Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Mendaftar Haji sejak Kelas 3 SD, Ini Cerita Calon Haji Termuda asal Ponorogo

Surabaya
Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Subandi Gantikan Gus Muhdlor hingga Pelantikan Bupati Sidoarjo Hasil Pilkada 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com