Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Deras Guyur Magetan, Pengendara Motor Terseret Longsor di Jalur Sarangan

Kompas.com - 05/01/2024, 22:05 WIB
Sukoco,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Magetan, Jawa Timur pada Jumat (5/1/2024) sejak pukul 17.00 WIB membuat longsor di jalur Magetan–Telaga Sarangan.

Kapolsek Plaosan AKP JokoYuwono mengatakan, akibat hujan deras membuat pohon tumbang dan tebing di jalan masuk Telaga Sarangan longsor. Material tanah longsor menutup jalan masuk ke Telaga Sarangan.

"Kejadiaannya pukul 18.00 WIB akibat hujan deras terjadi tanah longsor dan pohon tumbang di Jalan Raya masuk Telaga Sarangan tepatnya tebing milik Perhutani,” ujarnya melalui pesan singkat, Jumat (5/1/2024).

Baca juga: Sebulan Terkubur Tanah Longsor di Wonogiri, Jasad Mbah Mijem Akhirnya Ditemukan

Joko Yuwono menambahkan, saat longsor ada sepeda motor melintas. Sang pengendara, Marsi (45), warga Desa Duwet, Kecamatan Plaosan membonceng Titik Sulasmi (35) dan Daffa (7).

Kendaraan tersebut tertimpa longsoran dan terseret hingga 10 meter. Akibat kecelakaan tersebut Daffa tidak sadarkan diri. Korban sudah dievakuasi ke RSUD Sayyidiman.

“Saat kendaraan korban melintas bersamaan mengalir material lumpur dan bebatuan dari tebing yang longsor sehingga korban terseret sejauh 10 meter."

"Korban atas nama Daffa tidak sadarkan diri dan dievakuasi ke RSUD Sayidiman,” imbuhnya.

Material longsoran dan pohon tumbang menutup sebagian jalan menuju Telaga Sarangan.

Baca juga: Longsor Terjang 2 Kecamatan di Purwakarta, Jalan Penghubung Ambles

Saat ini upaya pembersihan masih dilakukan oleh petugas dari BPBD Kabupaten Magetan, TNI, Polri dan sejumlah relawan. Tidak tertutup kemungkinan akan terjadi longsor susulan jika hujan kembali turun.

“Kami meminta warga waspada karena tidak menutup kemungkinan akan terjadi tanah longsor susulan jika hujan kembali turun dengan intensitas tinggi,” ucap Joko Yuwono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com