Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Tenggelamnya KLM Putri Kuning, Polairud Sebut 2 Penumpang Tewas, Korban Hilang 3 Orang

Kompas.com - 20/07/2023, 11:24 WIB
Ridho Abdullah Akbar,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

SITUBONDO, KOMPAS.com - Kepala Satuan Korps Kepolisian Perairan dan Udara (Kasat Polairud) Kepolisian Resor (Polres) Situbondo AKP Hasanudin mengungkapkan, ada dua warga Situbondo yang meninggal dalam insiden tenggelamnya Kapal Layar Motor (KLM) Putri Kuning, Rabu (19/7/2023).

Dua warga tersebut ialah Sumarmi (48) warga Desa Klatakan, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur dan Sima (57), warga Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Situbondo.

Baca juga: Perahu Motor asal Situbondo Tenggelam, 2 Perempuan Tewas dan 2 Orang Lainnya Hilang

Sedangkan tiga orang disebut masih belum diketahui keberadaannya.

"Tiga orang masih hilang dan dua orang meninggal, sedangkan tujuh orang selamat dan dirawat di Sumenep," kata Hasanudin ketika dihubungi via telepon, Kamis (20/7/2023).

Tiga korban hilang yaitu Irianti (9) warga Desa Jatisari, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo dan dua orang lainnya.

Kedua orang yang juga hilang belum diketahui identitasnya. Mereka berjenis kelamin laki-laki dan perempuan.

Baca juga: KLM Putri Kuning Tenggelam di Perairan Gili Genting Sumenep, 2 Penumpang Hilang

Hasanudin mengungkapkan, para korban yang masih hidup ditemukan oleh nelayan bernama Lukman asal Kabupaten Pamekasan Rabu (19/7/2023) pukul 02.00 WIB.

Ada tiga orang mengapung memegang papan dalam keadaan selamat.

"Setelah itu ditolong dan dibawa ke Pulau Gili Raja Kecamatan Giligenting, mereka yang ditolong yakni Saruji, Barmawi dan Jumarwi," katanya.

Sedangkan pada Rabu (19/72023) pukul 09.00 WIB, kapal pemancing asal Kecamatan Besuki Situbondo menemukan tiga orang yang sedang mengapung.

Setelah itu, ketiga orang tersebut dibawa ke Besuki Kabupaten Situbondo. Identitas tiga korban yakni Subairi, Laili dan Herik.

"Kecelakaan terjadi karena faktor cuaca yang buruk dan muatan yang melebihi muatan yang menyebabkan perahu diduga tabrak tiang," katanya.

Baca juga: Kakak Adik Tenggelam di Muara Sungai Sampara Konawe, Satu Meninggal dan Satu Masih Dicari

Koordinator Pusdalop BPBD Situbondo Puriyono menyatakan jenazah korban meninggal atas nama Sima, telah dijemput oleh pihak keluarganya.

"Untuk korban identitas Sima warga Dusun Pacaron, Desa Pasir Putih, Kecamatan Bungatan akan dijemput pagi ini, kalau tidak ada cuaca buruk perjalanan dari Pulau Giliraja ke Pasir Putih bisa tiga jam," kata Puriyono, Kamis (20/7/2023).

Dia juga menyatakan bahwa pencarian para korban terus dilanjutkan. Para petugas Basarnas dan aparat dibantu oleh nelayan untuk pencarian. Sedangkan korban selamat sedang mendapat perawatan.

"Untuk sekarang semua korban dirawat di Sumenep, lokasi lebih dekat," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Surabaya
Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Surabaya
Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Gunung Semeru Meletus 7 Kali Sabtu Pagi

Surabaya
Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Pria di Probolinggo Perkosa Sepupu Istri, Dibawa ke Hotel 3 Hari

Surabaya
Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Cerita Perempuan di Surabaya 10 Tahun Diteror Foto Mesum oleh Teman SMP

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Petaka Ledakan Balon Udara di Ponorogo, Tewaskan Siswa yang Akan Lulus

Surabaya
Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Truk Ekspedisi Terperosok ke Sungai di Blitar, 4 Orang Luka-luka

Surabaya
1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

1 Calon Haji Asal Madiun Meninggal, Sempat Mengeluh Tak Enak Badan di Asrama

Surabaya
Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Kapten Timnas Rizky Ridho Terima Bonus dari Kampus dan Hadiahkan Jersey untuk Sang Rektor

Surabaya
14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

14 Orang Jadi Tersangka Ledakan Balon Udara yang Tewaskan 1 Remaja di Ponorogo

Surabaya
Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Kronologi Bus Sumber Selamat Terguling di Jalur Solo-Ngawi, 8 Penumpang Selamat

Surabaya
Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Trihandy Cahyo Saputro Daftar Bacabup Nganjuk ke PKB setelah Demokrat dan PDIP

Surabaya
Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Jurnalis Malang Raya Gelar Aksi Tolak Revisi RUU Penyiaran

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com