KOMPAS.com - Seorang ibu asal Bengkulu yang tinggal di Kota Surabaya, Jawa Timur, MDN (33) tega membunuh bayi yang baru dilahirkannya pada Kamis (8/12/2022).
MDN sempat memberikan ASI sebelum membunuh anak keempatnya tersebut.
Setelah itu bayi tak berdosa tersebut dibekap saat berada dalam gendongan hingga meninggal dunia.
Adapun fakta-fakta terkait kasus pembunuhan seorang bayi laki-laki yang dilakukan ibu kandung dikutip dari Tribunnews.com.
Kasus tersebut terungkap berawal saat warga menemukan jasad bayi di Jalan Menanggal V, Gayungan, Kota Surabaya pada Sabtu (10/12/2022) sekira pukul 05.30 WIB.
Bayi berjenis kelamin laki-laki itu tergeletak di sebuah warung milik warga.
Warga kemudian melaporkan penemuan jasad bayi ke polisi untuk melakukan pendalaman.
Saat ditemukan, kondisi bayi tersebut berada dalam buntalan selimut merah yang dibungkus kantong kresek lalu diwadahi kardus.
Kapolsek Gayungan Polrestabes Surabaya Kompol Suhartono mengatakan, pihaknya melakukan olah TKP dan meminta keterangan sejumlah saksi, termasuk pemilik warung.
"Tiga orang (diperiksa). Kami juga sedang menyelidiki kasus tersebut," kata dia.
Selain itu, pihaknya juga memeriksa CCTV di sekitar lokasi kejadian.
Dalam rekaman CCTV, terlihat ada sosok perempuan yang diduga pelaku pembuangan bayi.
Perempuan ini mendatangi lokasi dengan naik sepeda.
Setelah lima hari kemudian, polisi mengungkap pelaku yang ternyata merupakan ibu kandung korban yakni MDN.
Polisi menangkap pelaku pada Rabu (14/12/2022).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.