BANYUWANGI, KOMPAS.com - Ali Maskur (48), nelayan asal Dusun Ringinsari, Desa Pesanggaran, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, yang hilang di laut selatan, ditemukan dalam kondisi tewas.
Jasad korban ditemukan pada Minggu (30/10/22) sekitar pukul 05.00 WIB di lepas Pantai Lampon, tepat di sekitar lokasi awal tenggelam.
Orang pertama yang melihat mayat korban adalah Wakidi (40), seorang nelayan asal Dusun Kampungbaru, Desa Pesanggaran, Kecamatan Pesanggaran.
Baca juga: Nelayan Banyuwangi Hilang Saat Melaut di Pantai Selatan
"Saya kaget langsung teriak dan memberitahu tim gabungan yang melakukan pencarian," ujar Wakidi kepada wartawan, Minggu.
Setelah menyampaikan kepada tim gabungan, mayat korban akhirnya dievakuasi ke pinggir pantai.
Begitu mayat korban sampai di pinggir pesisir Pantai Lampon, isak tangis keluarga pun pecah.
"Bahkan berteriak histeris," ucap Wakidi.
Baca juga: Selama 11 Hari, Polresta Banyuwangi Tangkap 104 Tersangka Tindak Kriminal
Sekretaris Desa Pesanggaran, Marsudi mengaku lega karena korban ditemukan. Sebab, sudah tiga hari korban hilang di laut.
"Namun, kami turut berduka atas musibah ini. Semoga keluarga diberikan ketabahan," ucap Marsudi.
Sementara itu, Koordinator Basarnas Banyuwangi, Nur Kholis Majid, memperkirakan, posisi korban berada satu mil dari lokasi kejadian.
"Selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga," pungkas Nur Kholis.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.