Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikejar Warga hingga Polisi, 4 Pencuri Puluhan Buku di Tuban Akhirnya Ditangkap

Kompas.com - 17/06/2022, 20:07 WIB
Hamim,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Jajaran Kepolisian Resor Tuban, Jawa Timur, menangkap kawanan pencuri toko yang melarikan diri menggunakan mobil Toyota Avanza.

Polisi sempat mengejar kawanan pencuri itu menggunakan mobil sebelum akhirnya menangkap pelaku.

Baca juga: Menjelang Idul Adha, Permintaan Sapi di Tuban Menurun Drastis akibat Wabah PMK

Kawanan pencuri ditangkap tim patroli Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tuban di Jalan Raya Deandles Tuban-Gresik, Desa Glodok, Kecamatan Palang, Tuban.

Kepala Satuan Reserse dan Kriminal (Kasatreskrim) Polres Tuban, AKP M Ganantha mengatakan, pengejaran kawanan pencuri itu terjadi Kamis (16/6/2022) pukul 15.30 WIB.

Peristiwa itu terjadi saat kawanan pelaku mencuri puluhan buku di toko buku Pustaka 2000, Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Kebonsari, Tuban. Aksi mereka diketahui sejumlah karyawan toko.

Salah satu karyawan toko pun mengejar kawanan pelaku sambil berteriak maling. Sehingga warga sekitar yang melihat ikut mengejar.

"Kawanan pencuri itu pun melarikan diri mengendarai mobil yang telah diparkir di tepi jalan dekat lampu merah," kata Ganantha, saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (17/6/2022).

Warga yang ikut mengejar mencatat nomor polisi kendaraan tersebut. Mereka pun melapor ke polisi yang berada di Pos Polisi Lalu Lintas di kawasan Pantai Boom Tuban.

Petugas Kepolisian Resor Tuban, Jawa Timur, mengamankan pelaku pencurian yang berusaha melarikan diri menggunakan mobil di Jalan Raya Deandles, Tuban - Gresik. Kamis (16/5/2022).KOMPAS.COM/SCREENSHOOT VIDEO AMATIR Petugas Kepolisian Resor Tuban, Jawa Timur, mengamankan pelaku pencurian yang berusaha melarikan diri menggunakan mobil di Jalan Raya Deandles, Tuban - Gresik. Kamis (16/5/2022).
Selanjutnya, petugas kepolisian langsung melakukan pengejaran dan menghubungi petugas Polsek Palang untuk mengadang kawanan pencuri yang akan melarikan diri ke arah timur.

"Kawanan pencuri itu akhirnya berhasil ditangkap petugas sebelum keluar wilayah Kabupaten Tuban," terangnya.

Baca juga: Kaki Jemaah Haji Asal Tuban Melepuh Usai Sandalnya Hilang di Masjid Nabawi

Ganantha mengungkapkan, petugas kepolisian mengamankan empat orang di dalam mobil dan menemukan puluhan buku yang diduga hasil curian.

"Ada empat orang sekarang diamankan bersama barang bukti, termasuk mobil jenis Avanza dengan nomor polisi B 2810 KM," tutunya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Ribuan Ulat Bulu “Serang” Permukiman di Ponorogo, Warga: Gatal-gatal meski Sudah Mandi

Ribuan Ulat Bulu “Serang” Permukiman di Ponorogo, Warga: Gatal-gatal meski Sudah Mandi

Surabaya
Isa Bajaj Minta Pemkab Pasang CCTV di Alun-alun Magetan Usai Insiden yang Menimpa Anaknya

Isa Bajaj Minta Pemkab Pasang CCTV di Alun-alun Magetan Usai Insiden yang Menimpa Anaknya

Surabaya
Gibran dan Bobby Disebut Akan Terima Satyalencana dari Presiden Jokowi di Surabaya

Gibran dan Bobby Disebut Akan Terima Satyalencana dari Presiden Jokowi di Surabaya

Surabaya
Bendahara PNPM di Magetan Dijebloskan ke Sel

Bendahara PNPM di Magetan Dijebloskan ke Sel

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Surabaya
Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Maafkan Pria yang Tabrak Anaknya, Isa Bajaj: Dia Tak Sengaja Menyakiti Putri Saya

Surabaya
Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Pengamat soal Putusan MK Terkait Sengketa Pilpres: Saatnya Fase Rekonsiliasi

Surabaya
5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

5 Kearifan Lokal di Jawa Timur, Ada Upacara Kasada dan Toron

Surabaya
Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Jasa Tur di Surabaya Dilaporkan karena Dugaan Penipuan, Total Kerugian Rp 166 Juta

Surabaya
RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

RSUD dr. Iskak Tulungagung Tangani Bayi Kembar Siam Dempet Pantat

Surabaya
Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Heboh Puluhan Sapi di Nganjuk Mati Mendadak, Diduga Keracunan

Surabaya
Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Dilaporkan Kasus Penganiayaan, Anak DPRD Surabaya Penuhi Panggilan Polisi

Surabaya
Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Mobil Pikap Terbalik di Lamongan Usai Tabrak Median Jalan, Motor dan Warung

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com