Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

April, Beasiswa Pelajar SMA dan Mahasiswa di Surabaya Direalisasikan

Kompas.com - 05/04/2022, 14:45 WIB
Ghinan Salman,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Surabaya telah membuat regulasi tentang pemberian beasiswa kepada siswa SMA dan mahasiswa asal Surabaya, Jawa Timur, yang masuk kategori keluarga masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Beasiswa itu ditargetkan akan terealisasi pada April 2022 ini.

Baca juga: Pelaku Pembacokan Saat Tawuran Remaja di Surabaya Ditangkap, Motifnya Kesal Dilempar Batu oleh Korban

Wakil Wali Kota Surabaya Armuji mengatakan, sebanyak 13.515 siswa SMA/SMK asal Surabaya yang masuk kategori MBR dan terdaftar menerima beasiswa tahun ini.

"Jumlah penerima (beasiswa) untuk siswa SMA ada 13.515 siswa. Pemkot Surabaya juga menggelontorkan beasiswa untuk mahasiswa. Kuota penerimanya sekitar 3.000 orang," kata Armuji di Surabaya, Selasa (5/4/2022).

Armuji menyebutkan, para mahiswa yang mendapat beasiswa ini akan mendapatkan bantuan biaya kuliah. Uang kuliah tunggal (UKT) mereka akan ditanggung Pemkot Surabaya.

"Mereka nanti juga mendapatkan uang saku dan penunjang kebutuhan akademik. Termasuk untuk pembelian buku," ujar Armuji.

Ia menjelaskan, program beasiswa untuk pelajar SMA dan mahasiswa itu telah dianggarkan dalam APBD Kota Surabaya 2022 dengan anggaran sebesar Rp 47,7 miliar.

"Setiap siswa jenjang SMA/SMK direncanakan akan menerima Rp 200.000 per bulan untuk membantu pembayaran SPP," kata Cak Ji, sapaan akrabnya.

Pemberian beasiswa ini, lanjut Cak Ji, merupakan komitmen Pemkot Surabaya untuk memberikan bantuan biaya pendidikan kepada siswa dan mahasiswa berprestasi dari kalangan MBR.

"Tujuan pemberian beasiswa adalah untuk menjamin keberlangsungan studi siswa/mahasiswa sampai selesai dan lulus tepat waktu," kata Cak Ji.

Ia juga menegaskan upaya serius Pemkot Surabaya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia adalah melalui penyelenggaraan pendidikan yang merata dan terjaminnya akses pendidikan bagi warga tidak mampu.

"Pemerintah Kota Surabaya sudah ngebut pada 18 Maret 2022 setelah diundangkan payung hukum pemberian beasiswa. April ini gaspol untuk direalisasikan," ucap Cak Ji.

Baca juga: Mengenal Kampung Lontong Banyu Urip Surabaya, Dulu Dikenal Sentral Penghasil Tempe

Hal itu tertuang dalam Peraturan Walikota Surabaya Nomor 21 Tahun 2022 tentang tata cara Pemberian Beasiswa, bahkan secara spesifik disebutkan dalam pemberian seragam bagi siswa SMA/SMK akan mengoptimalkan peran UMKM.

"Dengan payung hukum ini juga memberikan ruang bagi pelaku UMKM dalam berpartisipasi dalam pengadaan seragam sekolah sebagai bentuk wujud perhatian Pemerintah Kota untuk upaya pemulihan ekonomi di masa pandemi," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com