Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekitar 30.000 Dosis Vaksin di Lamongan Akan Kedaluwarsa

Kompas.com - 01/03/2022, 13:53 WIB
Hamzah Arfah,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Sekitar 30.000 dosis vaksin jenis Sinovac di Kabupaten Lamongan, Jawa Timur, bakal memasuki masa kedaluwarsa. Vaksin Covid-19 itu tercatat akan kedaluwarsa pada 28 Maret 2022 mendatang.

"Dari informasi yang saya dapatkan memang seperti itu (ada vaksin yang akan kedaluwarsa)," ujar Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat dikonfirmasi, Selasa (1/3/2022).

Baca juga: Ribuan Vaksin Kedaluwarsa di Malang Bakal Digunakan untuk Vaksinasi Booster

Yuhronur menambahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemprov Jawa Timur terkait vaksin yang akan memasuki masa kedaluwarsa itu. Rencananya, vaksin itu akan dikembalikan ke Pemprov Jatim untuk disalurkan ke daerah lain.

"Kami sudah koordinasikan dengan Pemprov Jatim," ucap Yuhronur.

Kepala Dinas Kesehatan Lamongan, Taufik Hidayat, mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan jajaran Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur terkait vaksin yang hendak memasuki masa kedaluwarsa itu supaya bisa dikembalikan. Harapannya, vaksin itu bisa digunakan di daerah lain yang membutuhkannya.

"Karena Undang-undang sekarang kan tidak lagi memberlakukan vaksin hanya untuk satu wilayah, tapi bisa disalurkan ke luar daerah atau luar pulau yang membutuhkan. Tapi, kalau tidak bisa dikembalikan juga tidak masalah," kata Taufik saat dikonfirmasi terpisah, Selasa.

Baca juga: Mesin Mati Saat Melintasi Rel, Mobil Sedan di Lamongan Ringsek Ditabrak Kereta Api

Sementara itu, Taufik mengaku sudah menggunakan berbagai cara dalam melaksanakan vaksinasi Covid-19. Mulai dari vaksinasi secara door to door hingga mobile vaksinator yang terus bergerak dalam mendukung percepatan agenda vaksinasi.

Berdasarkan data di Dinas Kesehatan Lamongan per 26 Februari 2022, vaksinasi di Lamongan mencapai 87,73 persen untuk dosis pertama atau sudah menyasar sebanyak 933.030 orang.

Sedangkan untuk dosis kedua sudah mencapai 75,68 persen atau sudah menyasar 804.843 orang. Adapun untuk vaksin dosis ketiga atau booster mencapai 3,90 persen atau 41.529 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi 'May Day'

Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi "May Day"

Surabaya
Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Surabaya
Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Surabaya
Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Surabaya
Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Alasan Warga Banyuwangi Bacok Tetangganya Saat Tahlilan

Alasan Warga Banyuwangi Bacok Tetangganya Saat Tahlilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
PKB dan Nasdem Merapat ke Prabowo-Gibran, Zulhas: Tidak Masalah

PKB dan Nasdem Merapat ke Prabowo-Gibran, Zulhas: Tidak Masalah

Surabaya
Suami di Gresik Paksa Istri yang Bawa Anak Balita untuk Mencuri

Suami di Gresik Paksa Istri yang Bawa Anak Balita untuk Mencuri

Surabaya
3 Partai Akan Menyusul Dukung Khofifah di Pilkada Jatim 2024

3 Partai Akan Menyusul Dukung Khofifah di Pilkada Jatim 2024

Surabaya
Mantan Bupati Pamekasan Kholilurrahman Nyatakan Siap Maju di Pilkada 2024

Mantan Bupati Pamekasan Kholilurrahman Nyatakan Siap Maju di Pilkada 2024

Surabaya
Polisi Gagalkan Pengiriman 40 Kg Sabu ke Surabaya dengan Modus Mudik

Polisi Gagalkan Pengiriman 40 Kg Sabu ke Surabaya dengan Modus Mudik

Surabaya
Presiden Jokowi Serahkan 10.323 Sertifikat Tanah Elektronik di Banyuwangi

Presiden Jokowi Serahkan 10.323 Sertifikat Tanah Elektronik di Banyuwangi

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com