Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wanita Muda Ditemukan Meninggal di Kamar Kosnya di Kota Blitar

Kompas.com - 18/02/2022, 19:31 WIB
Asip Agus Hasani,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - ADC, seorang wanita berusia 24 tahun ditemukan meninggal di kamar kos yang berada di Kelurahan Sukorejo, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar, Jawa Timur, Jumat (18/2/2022).

Berdasarkan pemeriksaan tim Inafis Polres Blitar Kota dan tim medis dari puskesmas setempat, ADC diperkirakan telah meninggal tiga hari yang lalu.

Kapolsek Sukorejo, Kompol Slamet Pujiono, mengatakan, kondisi jenazah sudah berbau busuk ketika pertama kali ditemukan sekitar pukul 10.30 WIB oleh pemilik rumah kos.

"Korban dalam posisi terlentang di atas tempat tidur dan sudah mengeluarkan bau busuk," kata Slamet saat dikonfirmasi wartawan, Jumat petang.

Baca juga: Soal Kasus Perusakan Bendera Partai, Wakil Ketua DPC Gerindra Blitar: Sudah Ada Titik Terang...

Slamet mengatakan, ADC terlihat terakhir kali oleh Regita, pemilik rumah kos, sekitar satu pekan yang lalu. Saat itu, ADC terlihat keluar dari kamar nomor 11.

"Sebelum ditemukan meninggal pagi ini, korban terakhir terlihat oleh saksi-saksi keluar kamar untuk membuang sampah. Setelah itu, korban kembali masuk kamar," ujarnya.

Slamet mengatakan, belum banyak informasi yang didapatkan pihak kepolisian terkait penyebab meninggalnya korban. Berdasarkan pemeriksaan luar terhadap jenazah, tidak ditemukan bekas luka yang mencurigakan.

Slamet menyebut, pemeriksaan lebih lanjut terhadap penyebab kematian korban akan dilakukan di RSUD Mardi Waluyo.

Baca juga: Bermula 1 Spanduk Keluhan Peternak Diturunkan Polisi, Ratusan Spanduk yang Sama Bertebaran di Blitar

Slamet mengatakan, ADC yang berasal dari Kabupaten Nganjuk adalah penghuni baru di rumah kos tersebut. Dia baru masuk pada tanggal 5 Februari. Berdasarkan keterangan dari pemilik kos, selama ini korban jarang keluar dari kamarnya.

Korban diketahui telah meninggal setelah tercium bau busuk dari kamar nomor 11 yang dihuni korban. Ketika diperiksa, korban telah meninggal dalam posisi terlentang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Dugaan Mahasiswa UB Penerima KIP Kuliah Hedon, Kampus: Repot Jika Harus Menelusuri

Surabaya
Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Bus Wisata Angkut 25 Orang Terguling di Tanjakan, Sopir Diduga Tak Kuasai Medan

Surabaya
Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Dominasi Perolehan Kursi DPRD Situbondo, PKB dan PPP Bisa Usung Calon Sendiri di Pilkada

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Kronologi Kecelakaan Truk Tangki di Jalur Jember-Banyuwangi, 1 Tewas dan Rumah Warga Rusak

Surabaya
Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Pengedar Sabu Asal Lumajang Ditangkap Usai Bertransaksi di Depan Restoran Ayam Goreng

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Bus Jurusan Bojonegoro-Surabaya Terguling, 2 Orang Tewas

Surabaya
Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Tak Kuat Menanjak, Bus Terguling di Malang, 5 Orang Luka Berat

Surabaya
PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

PDI-P dan PKB Kuasai Kursi DPRD Kabupaten Malang

Surabaya
Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Kecelakaan Beruntun di Jalur Jember-Banyuwangi, Truk Tabrak Pemotor hingga Tewas

Surabaya
Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Tolak Posisi Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran, Khofifah Pilih Maju Pilkada Jatim 2024

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com