Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Terakhir Perahu Terbalik di Lamongan Ditemukan, Tewas Mengapung di Permukaan Air

Kompas.com - 07/02/2022, 21:38 WIB
Hamzah Arfah,
Andi Hartik

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Korban terakhir insiden perahu terbalik di Waduk Gondang, Lamongan, Jawa Timur, akhirnya ditemukan, Senin (7/2/2022).

Korban atas nama Wahyu (22), warga Dusun Peterongan, Desa Kedungpring, Lamongan, itu ditemukan dalam kondisi tewas mengapung di permukaan air.

"Korban terakhir sudah ditemukan pukul 16.30 WIB, bernama Wahyu umurnya 22 tahun asal Dusun Peterongan, Desa Kedungpring, Kecamatan Kedungpring," ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamongan, Gunadi saat dihubungi, Senin.

Baca juga: Satu Lagi Korban Perahu Terbalik di Lamongan Ditemukan Meninggal

Sebelum korban terakhir ditemukan, Gunadi menyebutkan bahwa tim gabungan sempat ingin menghentikan proses pencarian untuk hari ini. Sebab sebelumnya, tim telah sepakat pencarian maksimal dibatasi sampai pukul 17.00 WIB karena sempat terjadi angin kencang dan hujan.

"Pencarian nyaris ditunda karena cuaca buruk. Namun setelah rapat beserta seluruh anggota dipimpin Kapolres Lamongan, disepakati pencarian dilanjut dan korban kemudian ditemukan mengapung," kata Gunadi.

Gunadi menjelaskan, jasad Wahyu yang semula tenggelam mengapung ke permukaan air di Waduk Gondang karena skenario pencarian yang menggunakan teknik menggebur atau membuat air menjadi bergelombang dari empat sisi.

"Alhamdulillah akhirnya semua korban bisa ditemukan, meski korban yang ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa," ucap Gunadi.

Baca juga: Dihantam Ombak, Perahu Tenggelam Karam di Waduk Gondang Lamongan, Ini Kronologinya

Adapun korban Wahyu merupakan adik ipar dari Zamzami, satu-satunya korban yang selamat dalam kejadian itu.

Kapolres Lamongan AKBP Miko Indrayana mengatakan, korban yang awalnya tenggelam muncul ke permukaan pada radius 30 meter sisi utara dari ditemukannya Irfan, korban yang ditemukan sebelumnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Surabaya
Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Pentingnya Peran Guru dalam Menjaga Toleransi Antarumat Beragama

Surabaya
Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Unesa Tawarkan Beasiswa S2 dan Posisi Dosen ke Marselino Ferdinan Usai Tampil Bagus di Timnas U-23

Surabaya
Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Manajer Koperasi Diadili karena Gelapkan Uang Nasabah Rp 14 M di Banyuwangi

Surabaya
Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Pria di Gresik Ditangkap Polisi atas Dugaan Pencabulan 2 Anak Tiri

Surabaya
Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Ramai Hajatan Pernikahan di Sidoarjo, Tamu Undangan Diberi Kasur Lipat

Surabaya
9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

9 Remaja Ditangkap usai Culik dan Aniaya Pemuda di Surabaya

Surabaya
Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Pencuri Besi Penambat Rel KA Ditangkap di Pasuruan, Puluhan Barang Bukti Diamankan

Surabaya
Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Begal Payudara di Situbondo Tertangkap Warga, Pelaku Terancam 9 Tahun Penjara

Surabaya
Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Komplotan Pencuri Ban Serep Ditangkap Polisi di Tol KLBM

Surabaya
Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Remaja Korban Pemerkosaan di Banyuwangi Diminta Menikahi Pelaku, Pemkab: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Plafon Ruang Kelas SDN di Magetan Ambrol, 3 Tahun Tak Ada Perbaikan

Surabaya
Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga 'Powerbank'

Mobil Terbakar di Parkiran RS Kertosono, Pemicunya Diduga "Powerbank"

Surabaya
Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Pria Ini Curi iPhone 11 dan Minyak Angin untuk Biaya Persalinan Istrinya

Surabaya
Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Lembah Mbencirang di Mojokerto: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com