Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apresiasi RS Terapung Unair, Khofifah: Misi Madura Sadar Covid-19 Perlu Dilanjutkan

Kompas.com - 21/10/2021, 11:49 WIB
Ghinan Salman,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengapresiasi Rumah Sakit Terapung Ksatria Airlangga (RSTKA) karena telah banyak membantu Pemprov Jatim lewat sebuah misi, yakni Madura Sadar Covid-19 (MARCO-19).

Melalui misi Madura Sadar Covid-19, RSTKA telah memberikan layanan kesehatan dan vaksinasi di pulau-pulau kecil yang sulit dijangkau.

"Saya bangga pada adik-adik yang telah berani beraktivitas yang menantang, mengarungi lautan, mendedikasikan diri memberikan layanan kesehatan selama pelayaran satu bulan penuh di pulau-pulau di Madura," kata Khofifah, di Gedung Negara Grahadi, Kamis (21/10/2021).

Selama ini, kata Khofifah, proses pendataan vaksinasi di pulau-pulau tersebut selalu terkendala dengan keterbatasan sinyal dan juga petugasnya.

Baca juga: Pencuri di Siang Bolong Terpergok Warga, Tertabrak Mobil Saat Kabur, Dihajar Massa

Sehingga, proses pendataan itu hanya bisa dilakukan di pusat kota saja.

Dengan keterlibatan RSTKA yang mengunjungi 12 pulau di Sumenep, vaksinasi di pulau-pulau kecil itu bisa berjalan.

Khofifah berterima kasih kepara seluruh relawan RSTKA yang telah membantu menyukseskan program kesehatan Pemprov Jatim.

Ia pun meminta agar layanan kesehatan dan kemanusiaan yang dilakukan RSTKA selama ini perlu untuk dilanjutkan.

"Misi layanan kesehatan dan kemanusiaan RSTKA melalui MARCO-19 seperti ini perlu dijadikan contoh dan dilanjutkan," tutur Khofifah.

Terkait dengan pendanaan, Khofifah menyatakan bahwa Pemprov Jatim bisa membantu pembiayaan terhadap misi-misi layanan kesehatan dan kemanusiaan yang dilakukan RSTKA.

Pembiayaan ini bisa dicover dengan dana hibah, melalui Dinas Kesehatan pada tahun anggaran 2022.

"Adapun besaran dana hibah bisa dihitung dari berapa kali pelayaran dalam satu tahun dan berapa biaya per bulannya. Sedangkan kekurangannya bisa dicarikan melalui program CSR dari partner RSTKA yang sudah ada," kata Khofifah.

Direktut RSTKA dr Agus Harianto mengatakan, selama satu bulan memberikan layanan kesehatan di 12 pulau di Kabupaten Sumenep, RSTKA telah memberikan layanan pengobatan dasar, bedah, obstetri dan ginekologi, layanan persalinan serta dampingan dan percepatan vaksinasi kepada masyarakat.

Menurut Agus, di beberapa pulau sebenarnya sudah ada rumah sakit, namun belum bisa beroperasi secara mandiri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

Surabaya
Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Surabaya
Tabur Bunga di Makam Marsinah, 'Pahlawan Buruh' Asal Nganjuk

Tabur Bunga di Makam Marsinah, "Pahlawan Buruh" Asal Nganjuk

Surabaya
Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Pelajar Asal Lamongan Tewas Tenggelam di Waduk Gresik

Surabaya
Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Anggota DPRD Jatim Daftar Bacabup ke DPC PKB Jember

Surabaya
Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Buruh Kepung Kantor Gubernur Jatim, Polisi Alihkan Arus Lalu Lintas

Surabaya
Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Warga Mengeluh Ditolak Petugas Saat Memperpanjang SIM, Kapolres Madiun: Tak Boleh Terjadi

Surabaya
Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi 'May Day'

Tengah Kota Surabaya Macet, Ratusan Buruh Berhenti di Tunjungan Plaza Saat Aksi "May Day"

Surabaya
Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Nestapa Buruh Angkut Garam di Madura, Bayaran Kecil dan Perlindungan Minim

Surabaya
Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Jelang Porprov Jatim 2025, Pemkot Batu Bakal Bangun Jalur Lintas Olahraga BMX

Surabaya
Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Remaja Dicabuli Teman Barunya, Orangtua Korban Tahu dari Video yang Beredar

Surabaya
Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Dirumorkan Maju sebagai Cabup, Pj Bupati Probolinggo Akhirnya Buka Suara

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com