Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Mbah Harjo Berhaji di Usia 109 Tahun, Hatinya Bergetar Melihat Kabah

Kompas.com - 19/05/2024, 11:20 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Hati Harjo Mislah bergetar ketika melihat Kabah secara langsung. Momen itu terjadi sewaktu Mbah Harjo umrah pada 2017.

"Saya pertama kali lihat Kabah saat umrah pada 2017. Hati saya bergetar melihat rumah Allah. Saya ingin pergi haji," ujarnya, beberapa waktu lalu, dikutip dari Surya.

Sejak saat itu, pria yang kerap disapa Mbah Harjo ini membulatkan niat untuk berhaji.

Dua tahun kemudian, atau pada 2019, dia mendaftar haji menggunakan tabungan yang telah ia siapkan sejak lama.

Kini, pria berusia 109 tahun ini kembali mengunjungi Tanah Suci. Niatnya berhaji terwujud. Mbah Harjo bahkan menjadi calon jemaah haji tertua di Indonesia pada musim haji 2024.

“Hati saya sangat senang bisa beribadah haji. Semoga ibadah haji kami diterima Allah,” ucapnya, Selasa (7/5/2024).

Baca juga: Cerita Mbah Harjo, Mantan Pejuang Kemerdekaan Jadi Jemaah Haji Tertua Indonesia


Walau berusia lebih dari seabad, tak menjadikan semangat Mbah Harjo kendur.

Untuk mempersiapkan fisiknya, pria asal Desa Bedingin, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur, ini rajin berolahraga. Hal ini dikatakan putranya, Sirmad (66), yang akan mendampingi Mbah Harjo berhaji.

“Sehari-hari Mbah Kung itu aktivitas di sawah dan memiliki hobi olahraga," ungkapnya.

Tak cuma fisik, mantan pejuang kemerdekaan tersebut juga melakukan persiapan rohaniah, seperti bersabar serta bersilaturahmi dan menjalin hubungan baik dengan tetangga.

Sisi ibadah pun digenjot. Jelang berhaji, kakek dari 15 cucu dan dua cicit ini sering melakukan shalat malam dan puasa Senin-Kamis.

Sirmad bertekad, nantinya di Tanah Suci, dirinya akan menunjukkan baktinya kepada sang ayah.

"Saya terharu bisa berhaji bersama bapak saya yang sudah sepuh," tuturnya.

Baca juga: Cerita Sanadin Calon Haji Tertua di Sumbawa, Berangkat ke Tanah Suci di Umur 96 Tahun

Halaman:


Terkini Lainnya

Operator Mesin Bubut di Malang Tewas Tergilas Mesin Pengolah Tanah

Operator Mesin Bubut di Malang Tewas Tergilas Mesin Pengolah Tanah

Surabaya
Kedai Kopi Unik di Malang, Kasih Harga Murah untuk Pengunjung Berbahasa Walikan

Kedai Kopi Unik di Malang, Kasih Harga Murah untuk Pengunjung Berbahasa Walikan

Surabaya
Motif Ibu Buang Bayi Dibungkus Plastik di Sumenep, Malu Hasil Hubungan Gelap dengan Sopir Ojol

Motif Ibu Buang Bayi Dibungkus Plastik di Sumenep, Malu Hasil Hubungan Gelap dengan Sopir Ojol

Surabaya
Tiba-tiba Muncul, Ular Kobra 1 Meter Kagetkan Pegawai Klinik Kecantikan di Gresik

Tiba-tiba Muncul, Ular Kobra 1 Meter Kagetkan Pegawai Klinik Kecantikan di Gresik

Surabaya
Pembuang Bayi Terbungkus Plastik Merah di Sumenep Ditangkap, Ternyata Ibu Kandung

Pembuang Bayi Terbungkus Plastik Merah di Sumenep Ditangkap, Ternyata Ibu Kandung

Surabaya
Tersesat di Puncak Gunung Adeng Tabanan, 2 Pendaki Dievakuasi Tim SAR

Tersesat di Puncak Gunung Adeng Tabanan, 2 Pendaki Dievakuasi Tim SAR

Surabaya
Baru Pulang Hadiri Pernikahan di Lampung, 4 Warga Blitar Meninggal dalam Kecelakaan di Tol Semarang-Batang

Baru Pulang Hadiri Pernikahan di Lampung, 4 Warga Blitar Meninggal dalam Kecelakaan di Tol Semarang-Batang

Surabaya
Dua Kurir dari Jakarta Ambil Narkoba Rp 1,5 Miliar di Kota Blitar

Dua Kurir dari Jakarta Ambil Narkoba Rp 1,5 Miliar di Kota Blitar

Surabaya
Polisi Surabaya Masih Cari Unsur Pidana Laporan Pelecehan Logo NU

Polisi Surabaya Masih Cari Unsur Pidana Laporan Pelecehan Logo NU

Surabaya
Gunung Bromo Menghitam Usai Kebakaran

Gunung Bromo Menghitam Usai Kebakaran

Surabaya
Dua PMI Banyuwangi Alami Gangguan Jiwa usai Pulang dari Malaysia

Dua PMI Banyuwangi Alami Gangguan Jiwa usai Pulang dari Malaysia

Surabaya
300 Kades di Sumenep akan Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan Jadi 8 Tahun

300 Kades di Sumenep akan Terima SK Perpanjangan Masa Jabatan Jadi 8 Tahun

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 24 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 24 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Kebakaran di Gunung Bromo Padam, Penyebab Masih Didalami

Kebakaran di Gunung Bromo Padam, Penyebab Masih Didalami

Surabaya
Usung Pasangan SANTRI, Nasdem dan PKB Lawan Petahana pada Pilkada Gresik

Usung Pasangan SANTRI, Nasdem dan PKB Lawan Petahana pada Pilkada Gresik

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com