Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disebut Jadi Kandidat Terkuat Ketua DPRD Lumajang, Ini Tanggapan 3 Anggota Fraksi PKB

Kompas.com - 21/09/2022, 16:00 WIB
Miftahul Huda,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

LUMAJANG, KOMPAS.com - Ketua DPRD Lumajang Anang Akhmad Syaifudin mengundurkan diri dari jabatannya. Pembahasan mengenai sosok pengganti Anang sebagai Ketua DPRD Lumajang pun mulai ramai dibahas.

Belakangan, muncul tiga nama anggota DPRD Lumajang dari Fraksi PKB yang diprediksi layak menggantikan sosok Anang memimpin lembaga legislatif.

Baca juga: 3 Kandidat Kuat Pengganti Anang Akhmad sebagai Ketua DPRD Lumajang

Mereka adalah Ketua Fraksi PKB di DPRD Lumajang Thohar Hasan, Sekretaris DPC PKB Eko Adis Prayoga, dan anggota dewan tiga periode Sugianto.

Menanggapi munculnya isu yang tengah berkembang itu, Thohar Hasan mengatakan, dirinya tidak memiliki ambisi menggantikan posisi Anang sebagai ketua dewan.

Namun, ia tidak menolak jika partai memintanya menggantikan posisi Anang.

"Saya juga kaget tiba-tiba nama saya muncul, tapi yang jelas saya tidak pernah melakukan lobi-lobi untuk bisa menggantikan Mas Anang, jadi kalaupun nanti ditunjuk ya siap kalau pun tidak ditunjuk juga tidak kecewa, yang jelas kita semua masih ingin Mas Anang ini memimpin DPRD," kata Thohar melalui sambungan telepon, Rabu (21/9/2022).

Senada dengan Thohar, Eko Adis juga menanggapi kabar itu dengan tenang.


Menurutnya, partai belum membuat keputusan apa pun perihal pengunduran diri Anang. Sehingga, ia menyerahkan semuanya kepada partai.

"Wah itu kewenangan partai, kita hari ini masih mengupayakan Mas Anang mengurungkan niatnya untuk mundur, karena kita butuh figur seperti beliau yang bertanggung jawab," jelas Eko.

Perihal kedatangan Ketua DPW PKB Jawa Timur Abdul Halim Iskandar ke Lumajang beberapa hari lalu, Eko membantah hal itu sebagai agenda konsolidasi untuk menentukan calon pengganti Anang.

"Tidak sejauh itu, semua masih dipertimbangkan terkait kebaikan partai," tegasnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Jumat 29 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Perselingkuhan Istri Kades dengan Sekdes di Tuban yang Berujung Maut

Surabaya
Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Paskah, Gereja Katolik Katedral Surabaya Siapkan Kuota 5.000 Jemaat

Surabaya
Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Penyebab Sekjen PDI-P Hasto Dilaporkan ke Polresta Banyuwangi

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Lamongan untuk Lebaran 2024

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas, Warga Diminta Tak Beraktivitas di Besuk Kobokan

Surabaya
Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus 'Ferienjob'

Pakar Pendidikan Nilai Kampus Sebenarnya Bisa Antisipasi TPPO Modus "Ferienjob"

Surabaya
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Mojokerto untuk Lebaran 2024

Surabaya
Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Kasus Pembunuhan Sekdes di Tuban, dalam Sidang, Istri Pelaku Akui Selingkuh dengan Korban

Surabaya
Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Harga Daging Sapi di Banyuwangi Stabil Jelang Lebaran 2024

Surabaya
Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Polisi Trenggalek Sita Pikap Ronda Sahur dan Akan Kembalikan usai Lebaran

Surabaya
Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Stigma Ganda Ibu Tunggal di Balik Kisah Pemuda Autis Sendirian Temani Jasad Ibunda Berhari-hari

Surabaya
Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Ribuan Warga di Malang Antre Tukar Uang, Ada yang dari Pukul 4 Subuh

Surabaya
Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Produksi Beras di Madiun Meningkat, Triwulan Pertama Capai 41.815 Ton

Surabaya
Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Titik Rawan Macet 38 Kabupaten Kota di Jatim 2024 Versi Polda

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com