Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Jemput Sekolah, Ibu di Mojokerto Meninggal Usai Tabrak Mobil yang Putar Balik

Kompas.com - 27/08/2022, 06:45 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Reni Susanti

Tim Redaksi

MOJOKERTO, KOMPAS.com - Seorang ibu di Kota Mojokerto, Jawa Timur, meninggal usai menabrak mobil box yang sedang putar balik, dalam perjalanan ke sekolah anaknya.

Korban adalah NI (40), warga Lingkungan Tringgilis, Kelurahan Blooto, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto. 

Kecelakaan yang membuat korban meninggal dunia, terjadi di Jalan Raya Putri Campak, Lingkungan Tringgilis, Kelurahan Blooto, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto, Jumat (26/8/2022) siang.

Baca juga: Kronologi Tabrakan Maut Tewaskan 3 Pelajar di Landak, Truk Nikung Mendadak

Berdasarkan kronologi yang dihimpun kepolisian setempat, korban saat itu sedang menaiki motor Yamaha Mio S 4678 TL, melaju di Jalan Raya Putri Campak. 

Korban yang saat itu diketahui akan menjemput anaknya di sekolah, dikejutkan dengan adanya mobil box yang sedang putar balik di depannya.

Karena jarak yang terlalu dekat, korban tak mampu menghentikan laju motornya. Korban menabrak mobil box hingga terlempar sejauh 10 meter.

Korban yang tak memakai helm, mengalami luka cukup parah di bagian kepala. Dia dinyatakan meninggal saat dalam perjalanan ke rumah sakit.

Kanit Laka Satlantas Polres Kota Mojokerto, Ipda Lukma Basoeni mengatakan, pihaknya telah olah tempat kejadian perkara (TKP) dan meminta keterangan dari saksi mata di lokasi kecelakaan.

Baca juga: Unggahan Viral Tabrak Lari di Flyover Manahan Solo, Ternyata Korban Lawan Arus Sebabkan Kecelakaan

Menurut dia, sikap pengemudi mobil box yang tidak cermat dan tidak hati-hati saat melakukan putar balik, menjadi pemicu terjadinya kecelakaan.

"Pengemudi mobil box kurang hati-hati dan kurang konsentrasi terhadap situasi di sekitarnya, sehingga ditabrak oleh pengendara motor," ungkap Lukma saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (26/8/2022) malam.

Dia mengungkapkan, mobil box tersebut dikemudikan oleh Sukirno (51), warga Bojonegoro. Mobil dan pengemudi kini diamankan dan ditahan di Mapolres Kota Mojokerto. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Gembiranya Warga Tulungagung Usai Timnas Menang dari Korsel, Ceburkan Diri ke Kolam

Surabaya
Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Cerita Penghulu di Lumajang Seberangi Banjir Lahar Semeru demi Nikahkan Warga: Saya Doa Terus

Surabaya
Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Cekcok Urusan Cucu dan Arisan, Kakek 64 Tahun di Tuban Bunuh Istrinya lalu Coba Akhiri Hidup

Surabaya
Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Kesaksian Pedagang soal Tawuran Tewaskan 1 Pemuda di Wonokusumo: 100-an Remaja Bawa Senjata

Surabaya
Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Setor Rp 65 Juta demi Dipekerjakan ke Inggris, Warga Madiun Diduga Ditipu dan Lapor Polisi

Surabaya
Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Oknum Polisi di Tulungagung Diduga Terlibat Penyalahgunaan Narkoba

Surabaya
Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Motor Remaja Banyuwangi yang Tercebur di Sungai Ditemukan, Korban Masih Dicari

Surabaya
Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Kasus Penggelapan Motor Adik Pedangdut Via Vallen Berujung Damai

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com