Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kurir Narkoba dari Jaksel Ambil Sabu 0,53 Kg di Blitar, Polisi Dalami Keberadaan Bandar

Kompas.com - 08/03/2024, 21:32 WIB
Asip Agus Hasani,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com – Kepolisian Resor Blitar Kota mencurigai adanya bandar besar narkoba di wilayah Blitar, Jawa Timur, menyusul tertangkapnya warga Jakarta Selatan saat mengambil sabu seberat 534,3 gram di Alun-alun Kota Blitar pada Kamis (7/3/2024) malam.

Kecurigaan itu berawal dari warga Pesanggrahan, Jakarta Selatan, MAR (29), ditangkap usai memungut bungkusan berisi sabu-sabu seberat 0,53 kilogram di pinggir Jalan Semeru atau sisi utara Alun-alun Kota Blitar pada malam hari pukul 22.05 WIB.

Wakil Kepala Polres Blitar Kota Kompol I Gede Suartika mengatakan, penangkapan MAR menyisakan pertanyaan besar terkait jaringan peredaran narkoba di wilayah Kabupaten dan Kota Blitar.

“Masih tanda tanya besar buat kami. Orang Jakarta ambil barang (narkoba) di Blitar. itu pertanyaan besar kita,” ujar Suartika pada konferensi pers di Mapolres Blitar Kota, Jumat (8/3/2024) sore.

Baca juga: Polres Blitar Kota Tangkap Warga Jaksel yang Bawa Sabu 0,53 Kg

Suartika menambahkan, MAR mengaku telah 5 kali mengambil narkoba namun semuanya dia lakukan di wilayah DKI Jakarta.

“Baru sekarang ini dia mengambil sabu-sabu di Blitar,” tuturnya.

Baca juga: Dorong Hak Angket Kecurangan Pemilu, Massa Geruduk Kantor DPRD Kabupaten Blitar

Menurut Suartika, MAR dijanjikan imbalan sebesar Rp 50 juta jika misi mengambil sabu-sabu di Blitar berjalan lancar.

Pihak yang memerintahkan pengambilan sabu-sabu, lanjutnya, baru memberikan uang Rp 1 juta kepada MAR untuk biaya transport dari Jakarta menuju Blitar.

“Dia naik kereta dari Jakarta ke Surabaya. Dilanjutkan dengan naik bus dari Surabaya ke Kediri. Dari sana dia naik ojek ke Blitar,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Blitar Kota AKP Wardy Waluyo mengatakan, pihaknya tengah mendalami dari mana sabu-sabu sebanyak itu bisa berada di Blitar.

“Apakah di Blitar ada produsennya, bandarnya? Atau apakah ada gudang (narkoba) di sini? Atau tempat peredaran? Ini pertanyaan yang jawabannya masih akan kami dalami,” tuturnya.

Sebelumnya, personel Sat Resnarkoba Polres Blitar Kota menangkap MAR setelah memungut bungkusan barang dari pinggir Jalan Semeru, Kota Blitar, dan memasukkannya ke dalam tas ransel.

Dari dalam tas milik MAR, polisi menemukan sabu seberat 534,3 gram atau setengah kilogram lebih serta 20 gram bubuk bahan pil ekstasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
'Speedboat' Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

"Speedboat" Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

Surabaya
5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

Surabaya
10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

10 Tahun Diteror Foto Mesum, Wanita di Surabaya Laporkan Teman SMP ke Polisi

Surabaya
Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Cerita Supiyah, Tukang Pijat asal Surabaya yang Pergi Naik Haji

Surabaya
Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Pria Peneror Teman Perempuannya Selama 10 Tahun Ditangkap Polisi

Surabaya
Kisah Mbah Harjo Berhaji di Usia 109 Tahun, Hatinya Bergetar Melihat Kabah

Kisah Mbah Harjo Berhaji di Usia 109 Tahun, Hatinya Bergetar Melihat Kabah

Surabaya
PPP Beri Rekomendasi Maju Pilkada Jatim 2024 untuk Khofifah-Emil

PPP Beri Rekomendasi Maju Pilkada Jatim 2024 untuk Khofifah-Emil

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Sejarah Kerajaan Singasari: Silsilah, Masa Kejayaan, dan Keruntuhan

Surabaya
Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas Sejauh 3 Kilometer

Surabaya
Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Bayi Laki-laki Ditemukan di Teras Rumah Warga, Banyak Rumput Menempel di Tubuhnya

Surabaya
Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Kisah Nenek Penjual Bunga Tabur di Lumajang Menabung Belasan Tahun demi Naik Haji

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com