Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampanyekan Caleg, Direktur RSUD dr Koesma Tuban Dipanggil Bawaslu

Kompas.com - 13/02/2024, 06:30 WIB
Hamim,
Andi Hartik

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tuban, Jawa Timur, memanggil Direktur RSUD dr. Koesma Tuban, Mohammad Masyhudi, terkait dugaan pelanggaran pemilu.

Mohammad Masyhudi, pejabat ASN di Pemerintah Kabupaten Tuban tersebut diduga telah mengkampanyekan calon anggota legislatif (caleg) di media sosial.

Direktur RSUD dr Koesma Tuban tersebut tiba di kantor Bawaslu Kabupaten Tuban dengan menggunakan mobil dinas berplat nomor S 49 EP pada Senin (12/2/2024) sekira pukul 09.00 WIB.

Baca juga: Polisi Tangkap 3 Remaja Tersangka Pengeroyokan Pengunjung Warkop di Tuban

Setelah menjalani pemeriksaan selama 1 jam di Kantor Bawaslu, Mohammad Masyhudi enggan memberikan keterangan kepada wartawan yang telah menunggunya untuk konfirmasi.

Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran, Data dan Informasi Bawaslu Kabupaten Tuban, Mohammad Sudarsono mengatakan, direktur RSUD dr Koesma Tuban dipanggil untuk klarifikasi terkait dugaan pelanggaran pemilu.

Baca juga: Bawaslu Selidiki Video 10 Kades di Sidoarjo Deklarasi Mendukung Paslon 2

Bawaslu Kabupaten Tuban sebebelumnya telah menetapkan postingan stori Direktur RSUD dr. Koesma Tuban, Mohammad Wahyudi, sebagai temuan dugaan pelanggaran pemilu.

Sehingga, pihak Bawaslu perlu melakukan pemanggilan terhadap Mohammad Masyhudi yang merupakan ASN Pemerintahan Kabupaten Tuban untuk klarifikasi.

"Mereka dipanggil untuk klarifikasi terkait stori WhatsApp yang mengunggah gambar caleg dengan narasi meminta doa dan dukungan," kata Muhammad Sudarsono saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin (12/2/2024).

Muhammad Sudarsono menyampaikan, klarifikasi tersebut merupakan proses penanganan terhadap temuan dugaan pelanggaran pemilu.

"Hasil klarifikasi tersebut nantinya akan diplenokan, apakah ada unsur adanya pelanggaran pemilu atau tidak," ungkapnya.

Sebelumnya diketahui, direktur RSUD dr Koesma Tuban mengunggah gambar caleg dari Partai Golkar dengan dibubuhi narasi ajakan memilih di stori WhatsApp.

Adapun gambar caleg yang diposting tersebut adalah Calon DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) IX Haeny Relawati Widyastuti dan Calon DPRD Provinsi Jawa Timur Aulia Hany Mustikasari.

Kedua caleg tersebut merupakan ibu dan kakak dari ketua DPD Partai Golkar, Aditya Halindra Faridzky, yang kini menjabat sebagai Bupati Tuban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film 'Guru Tugas', Sutradara dan Pemain

Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film "Guru Tugas", Sutradara dan Pemain

Surabaya
Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Surabaya
Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Surabaya
4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com