Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nelayan Asal Situbondo Dilaporkan Hilang, Perahunya Ditemukan Terdampar di Sumenep

Kompas.com - 31/08/2023, 12:45 WIB
Ach Fawaidi,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SUMENEP, KOMPAS.com - Seorang nelayan bernama Sumiyanto (33), asal Situbondo, Jawa Timur, dilaporkan hilang saat melaut sejak Rabu (30/8/2023).

Perahu miliknya kemudian ditemukan terdampar di perairan Pantai Desa Bancamara, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep, dalam kondisi mesin masih menyala.

"Perahunya ditemukan, tapi orangnya tidak ada di perahu," kata Kepala Sub-Bagian Hubungan Masyarakat Polres Sumenep AKP Widiarti saat dihubungi, Kamis (31/8/2023).

Baca juga: Buronan Otak Pembunuhan Pemuda di Tampora Situbondo Ditangkap di Bali

Widiarti menjelaskan, penemuan perahu milik Sumiyanto itu bermula saat salah seorang saksi bernama Nihrawi melihat perahu kecil tanpa awak terdampar di Pantai Desa Bancamara, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep, sekitar pukul 10.00 WIB.

Saat ditemukan pertama kali, mesin perahu dalam kondisi menyala dan ditemukan juga satu unit handphone di perahu itu. Saksi kemudian menarik perahu ke tepi pantai dan menyerahkan handphone itu ke pihak desa setempat.

Baca juga: Rumah di Situbondo Terbakar akibat Pemilik Lupa Matikan Api di Tungku

Pihak desa kemudian melaporkan kejadian itu ke polisi dan berkoordinasi dengan keluarga korban melalui panggilan masuk di handphone milik korban.

"Hasil koordinasi Kanit Reskrim Polres Sumenep dengan keluarga korban bahwa memang benar perahu itu milik korban dan diduga korban mengalami laka laut," kata Widiarti.

Korban berangkat dari rumah pada Rabu (30/8/2023) sekitar pukul 01.00 WIB. Berdasarkan keterangan keluarga, korban biasanya pulang ke rumah pada pukul 12.00 WIB.

"Tapi sampai sekarang kan belum ditemukan, makanya ini kami koordinasi dengan sejumlah pihak untuk membantu dilakukan proses pencairan," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Melawan Arus dan Marah, Pengendara Motor di Malang Diteriaki Maling

Surabaya
Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Pembobol Toko Kue di Surabaya Ditangkap, 2 Pelaku Ditembak di Kaki

Surabaya
Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Jalur Piket Nol Lumajang Ditutup, Pengendara Diminta Lewat Probolinggo

Surabaya
Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Mantan Bupati Nganjuk Daftar Bacabup ke Demokrat, Ketua DPC: Prioritas Kami Tetap Kader

Surabaya
Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Kronologi Penggerebekan Judi Sabung Ayam Berujung 1 Warga Tewas di Ngawi, 2 Luka-luka

Surabaya
Kronologi Tabrakan 2 'Speedboat' di Telaga Sarangan

Kronologi Tabrakan 2 "Speedboat" di Telaga Sarangan

Surabaya
Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Waspada Semeru Keluarkan Awan Panas dan Jarak Luncur Tak Diketahui

Surabaya
Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Bentrok Antar-pemuda di Madiun, 3 Luka Berat dan 4 Luka Ringan

Surabaya
1 Warga Meninggal Usai 'Nyebur' ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

1 Warga Meninggal Usai "Nyebur" ke Sungai Saat Polisi Gerebek Sabung Ayam di Ngawi

Surabaya
Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Penipuan Tanah Kavling di Malang, Direktur Ditangkap

Surabaya
Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Duduk Perkara Rumah Ibu di Malang Dirobohkan oleh Anak Kandung

Surabaya
Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Guru SD di Jombang Jadi Tersangka Usai Mata Kanan Siswa Alami Cedera di Sekolah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Surabaya
'Speedboat' Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

"Speedboat" Bertabrakan di Telaga Sarangan, Sopir Terlempar ke Air

Surabaya
5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

5 Puncak Gunung di Kaldera Tengger, Ternyata Tidak Hanya Gunung Bromo

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com