Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Tarif Khusus KA Surabaya-Jember Terbaru 2023, Tiket Mulai dari Rp 100 Ribu

Kompas.com - 20/06/2023, 17:53 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) menyediakan layanan perjalanan kereta rute Surabaya-Jember dengan tarif khusus.

Perjalanan kereta akan dimulai dari Stasiun Surabaya Pasarturi dan Stasiun Surabaya Gubeng dengan tujuan Stasiun Jember.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket KA Komuter Surabaya - Pasuruan PP Per 1 Juni 2023

Kereta api rute Surabaya-Jember dengan tarif khusus ditawarkan dalam tiga macam kelas yaitu kereta eksekutif, bisnis, dan ekonomi.

Berikut adalah informasi terkait jadwal dan harga tiket KA dengan tarif khusus untuk rute Surabaya-Jember terbaru 2023, seperti dilansir dari laman Kompas.com dan KAI Aceess.

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket KA Cikuray Rute Garut - Pasar Senen PP Per 1 Juni 2023

Jadwal dan Daftar Tarif Khusus KA Rute Surabaya-Jember

1. KA Logawa

Berangkat dari Stasiun Surabaya Gubeng: 14.27 WIB
Tiba di Stasiun Jember: 18.35 WIB
Harga tiket tarif khusus kelas ekonomi: Rp 100.000
Harga tiket tarif khusus kelas bisnis: Rp 110.000

2. KA Ranggajati

Berangkat dari Stasiun Surabaya Gubeng: 16.54 WIB
Tiba di Stasiun Jember: 20.35 WIB
Harga tiket tarif khusus kelas bisnis: Rp 110.000
Harga tiket tarif khusus kelas eksekutif: Rp 120.000

Baca juga: Jadwal dan Harga Tiket KA Sri Lelawangsa Rute Medan - Binjai PP Per 1 Juni 2023

3. KA Blambangan Ekspres

Berangkat dari Stasiun Surabaya Gubeng: 22.45 WIB
Tiba di Stasiun Jember: 02.31 WIB
Harga tiket tarif khusus kelas ekonomi: Rp 100.000
Harga tiket tarif khusus kelas eksekutif: Rp 120.000

4. KA Wijayakusuma

Berangkat dari Stasiun Surabaya Gubeng: 23.50 WIB
Tiba di Stasiun Jember: 03.40 WIB
Harga tiket tarif khusus kelas ekonomi: Rp 100.000
Harga tiket tarif khusus kelas eksekutif: Rp 120.000

5. KA Mutiara Timur (Fakultatif)

Berangkat dari Stasiun Surabaya Pasarturi: 08.55 WIB
Tiba di Stasiun Jember: 13.19 WIB
Harga tiket tarif khusus kelas ekonomi: Rp 100.000
Harga tiket tarif khusus kelas eksekutif: Rp 120.000

Perbedaan Tiket KA Tarif Khusus dan Go Show

Tarif khusus tiket kereta api dan pembelian tiket secara go show memang agak mirip, namun keduanya berbeda.

Tarif khusus tiket kereta api adalah tiket dengan tarif rendah yang dapat dibeli mulai dua jam sebelum keberangkatan, dan hanya berlaku untuk perjalanan kereta api di rute tertentu yang tiketnya masih tersedia.

Pembelian tiket dengan tarif khusus dua jam sebelum keberangkatan dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, loket stasiun, atau kanal eksternal yang bekerja sama dengan KAI.

Sementara, jika kurang dari satu jam sebelum keberangkatan, masyarakat dapat membeli secara langsung di loket yang tersedia di stasiun keberangkatan.

Sementara itu, tiket go show adalah tiket kereta api yang hanya dapat dibeli di loket stasiun mulai tiga jam sebelum keberangkatan yang berlaku untuk seluruh perjalanan selama tiket masih tersedia.

Meski tarif khusus tiket kereta api akan lebih murah dari tiket go show, namun penumpang kereta api tetap akan mendapatkan layanan transportasi yang mengedepankan kecepatan, kenyamanan, dan ketepatan waktu.

Sebagai catatan, jadwal dan tarif kereta api tersebut masih dapat berubah sesuai kebijakan PT KAI.

Oleh karena itu, pelanggan kereta api diharapkan untuk melakukan pengecekan secara berkala sebelum merencanakan perjalanan.

Sumber:
booking.kai.idkompas.com  (Penulis : Diva Lufiana Putri, Editor : Inten Esti Pratiwi)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Istri Meninggal Pasca Cabut Gigi Bungsu, Suami Bertekad Cari Keadilan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Berawan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah

Surabaya
Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Polisi di Situbondo Gagalkan Jual Beli 8,9 Ton Pupuk Subsidi

Surabaya
Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Banjir Rob Terjang Belasan Rumah Warga di Situbondo

Surabaya
70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

70 Calon Haji di Embarkasi Surabaya Batal Berangkat Tahun 2024

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang, Pelaku: Saya Minta Maaf

Surabaya
Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Mahasiswa Mabuk Tabrak Petugas Kebersihan di Malang

Surabaya
Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Pria di Surabaya Ditemukan Bersimbah Darah, Polisi Lakukan Penyelidikan

Surabaya
3 Tersangka Kasus Film 'Guru Tugas' Terancam 6 Tahun Penjara

3 Tersangka Kasus Film "Guru Tugas" Terancam 6 Tahun Penjara

Surabaya
Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film 'Guru Tugas', Sutradara dan Pemain

Peran 3 YouTuber yang Ditangkap Buntut Film "Guru Tugas", Sutradara dan Pemain

Surabaya
Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Respon Pengusaha Warung Madura soal Aprindo Minta Penjualan Elpiji Diperketat

Surabaya
Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Bayi Baru Lahir Ditemukan Dalam Tas di Tengah Kebun Tebu Lumajang

Surabaya
4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

4 Kades di Bojonegoro Jadi Tersangka Korupsi Proyek Jalan Rp 1,2 M

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com