Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Rumah Warga di Tuban Terbakar pada Waktu Bersamaan, Api Berasal dari Lilin

Kompas.com - 20/04/2023, 11:09 WIB
Hamim,
Andi Hartik

Tim Redaksi

TUBAN, KOMPAS.com - Dua rumah di lokasi yang berbeda di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, terbakar pada waktu bersamaan pada Rabu (19/4/2023) malam.

Kebakaran tersebut sama-sama disebabkan oleh api lilin yang dinyalakan pemilik rumah dalam tradisi menyambut malam songo atau malam 29 Bulan Ramadhan.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Satpol PP Tuban, Sutaji mengatakan, kebakaran yang pertama terjadi sekitar pukul 17.30 WIB di Dusun Kedung Ringin, Desa Kedung Jambangan, Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban.

Baca juga: Mandi Kembang dan Tipu-tipu Dukun Palsu di Tuban, Uang Rp 4,5 Miliar Melayang

Rumah sekaligus kios milik Ali Hasan (39) yang berukuran lebar 4 meter dan panjang 8 meter itu tersebut ludes dilalap api yang diduga berasal dari lilin yang dinyalakan untuk menyambut malam 29 Bulan Ramadhan.

Lilin itu dinyalakan di depan rumah, lalu apinya menyambar tabung elpiji dan pertalite yang terletak di dekatnya.

"Lilin itu dinyalakan berdekatan dengan elpiji dan pertalite, sehingga api lilin itu menyambar pertalite dan elpiji," kata Sutaji kepada Kompas.com, Rabu (19/4/2023).

Baca juga: Suami Istri yang Diduga Menipu Berkedok Dukun Penglaris di Tuban Beralasan Sakit Saat Dipanggil Polisi

Kebakaran juga melanda rumah Kasti, warga Desa Tergambang, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, sekitar pukul 17.46 WIB.

Kebakaran itu berlangsung saat anaknya yang masih bocah menyalakan lilin untuk menyambut malam songo atau 29 Ramadhan.

Pada saat itu, Kasti sedang mengisi bahan bakar pertalite ke dalam botol eceran untuk dijual.

"Api lilin itu kemudian menyambar pertalite dan membakar seluruh rumahnya termasuk satu unit sepeda motor ikut terbakar," terangnya.

Beruntung dalam kejadian kebakaran tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, hanya saja kerugian material mencapai ratusan juta rupiah.

"Untuk korban Ali Hasan, mengalami kerugian mencapai Rp 50 juta. Sedangkan, Kasti menderita kerugian diperkirakan sebanyak Rp 110 juta," tuturnya.

Halaman:


Terkini Lainnya

Fortuner Terjun ke Jurang di Kawasan Bromo, 4 Penumpang Tewas

Fortuner Terjun ke Jurang di Kawasan Bromo, 4 Penumpang Tewas

Surabaya
Polisi Sebut Balita di Tulunggagung Meninggal akibat Kekurangan Oksigen, Diduga Dibunuh Sang Ayah

Polisi Sebut Balita di Tulunggagung Meninggal akibat Kekurangan Oksigen, Diduga Dibunuh Sang Ayah

Surabaya
7 Orang di Surabaya Ditangkap karena Terlibat Prostitusi Anak

7 Orang di Surabaya Ditangkap karena Terlibat Prostitusi Anak

Surabaya
Kronologi Balon Udara Meledak di Ponorogo hingga Melukai Empat Orang

Kronologi Balon Udara Meledak di Ponorogo hingga Melukai Empat Orang

Surabaya
Kesaksian Warga Saat Balon Udara Meledak di Ponorogo, Suaranya Terdengar sampai ke Desa Lain

Kesaksian Warga Saat Balon Udara Meledak di Ponorogo, Suaranya Terdengar sampai ke Desa Lain

Surabaya
Tidak Ada Peminat, KPU Pastikan Pilkada Kabupaten Malang Tanpa Calon Independen

Tidak Ada Peminat, KPU Pastikan Pilkada Kabupaten Malang Tanpa Calon Independen

Surabaya
Klaim Punya Modal 144.000 Dukungan, Asrilia-Satrio Daftar Pilkada Surabaya dari Jalur Independen

Klaim Punya Modal 144.000 Dukungan, Asrilia-Satrio Daftar Pilkada Surabaya dari Jalur Independen

Surabaya
Pendaftaran Jalur Independen Dibuka Selama 2 Hari, KPU Situbondo Nyatakan Tidak Ada yang Daftar

Pendaftaran Jalur Independen Dibuka Selama 2 Hari, KPU Situbondo Nyatakan Tidak Ada yang Daftar

Surabaya
4 Calon Jemaah Haji Asal Lamongan Batal Berangkat Hari Ini karena Anemia

4 Calon Jemaah Haji Asal Lamongan Batal Berangkat Hari Ini karena Anemia

Surabaya
Gempa M 4,9 Kembali Guncang Bawean Gresik, Belum Ada Laporan Kerusakan

Gempa M 4,9 Kembali Guncang Bawean Gresik, Belum Ada Laporan Kerusakan

Surabaya
Setelah 1,5 Tahun Terkuak Mahasiswi di Malang Dibunuh dan Dirampok Cucu Pemilik Indekos

Setelah 1,5 Tahun Terkuak Mahasiswi di Malang Dibunuh dan Dirampok Cucu Pemilik Indekos

Surabaya
Komplotan Pencuri Modus Ganjal ATM Ditangkap di Magetan

Komplotan Pencuri Modus Ganjal ATM Ditangkap di Magetan

Surabaya
Balon Udara Meledak di Ponorogo, Empat Orang Terluka

Balon Udara Meledak di Ponorogo, Empat Orang Terluka

Surabaya
Makelar Judi 'Online' di Malang Ditangkap Polisi

Makelar Judi "Online" di Malang Ditangkap Polisi

Surabaya
Insiden Balon Udara Meletus di Ponorogo, Dipicu Ledakan Petasan dan 4 Luka-luka

Insiden Balon Udara Meletus di Ponorogo, Dipicu Ledakan Petasan dan 4 Luka-luka

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com