Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jebakan Tikus Beraliran Listrik Kembali Tewaskan Seorang Petani di Ngawi

Kompas.com - 29/04/2022, 10:38 WIB
Sukoco,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

MAGETAN, KOMPAS.comJebakan tikus beraliran listrik di Kabupaten Ngawi, Jawa Timur kembali memakan korban.

Suwarno (71), petani di Desa Jenangan, Kecamatan Kwadungan, Kabupaten Ngawi ditemukan tewas tersegat aliran listrik saat sedang memungut bangkai tikus di sawah yang tak jauh dari rumahnya pada Kamis (28/4/2022).

"Kejadiannya Kamis kemarin. Korban sebelumnya menyiangi rumput sambil mengambil tikus yang mati kena jebakan tikus,” ujar Kasie Humas Polres Ngawi Iptu Supomo melalui pesan singkat, Jumat (29/04/2022).

Baca juga: Puncak Arus Mudik di Perbatasan Ngawi Diperkirakan H-3 Lebaran

Supomo menambahkan, korban tersengat aliran listrik jebakan tikus saat sejumlah warga sedang melakukan pemupukan di sawah yang tak jauh dari sawah korban.

Saksi yang merupakan menantu korban kemudian memberikan pertolongan dengan membawa korban ke rumah sakit di Madiun.

“Saksi melihat mertuanya sudah tergeletak di area persawahan dalam posisi telentang dan saat itu korban menduga kalau korban tersengat aliran listrik,” imbuhnya.

Dari hasil pemeriksaan petugas medis di RSUD Soedono Madiun, terdapat luka bakar pada bagian kaki korban.

Baca juga: Diduga Tersetrum Jebakan Tikus Beraliran Listrik, Mertua Anggota DPRD Sragen Meninggal Dunia

 

Di lokasi kejadian, polisi juga menemukan jejak kaki seperti terpeleset.

Polisi mengamankan gulungan kawat, pakaian yang dikenakan korban, 1 set kabel listrik, colokan listrik, dan tiang kecil dari bambu.

“Keluarga korban menerima sebagai musibah dan korban langsung dikebumikan,” ucap Supomo.

Belum lama ini, seorang petani di Ngawi juga tewas akibat jebakan tikus beraliran listrik

Korban diduga tewas tersengat aliran listrik dari jebakan tikus yang dipasang di sawahnya sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Kisah Ilun, Cari Rongsokan Sepulang Sekolah untuk Bantu Orangtua

Surabaya
Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Dugong Ditemukan Mati Membusuk di Pinggir Pantai Pulau Bawean Gresik

Surabaya
Jenazah Pria Ditemukan di Kaki Jembatan Suramadu, Polisi Selidiki

Jenazah Pria Ditemukan di Kaki Jembatan Suramadu, Polisi Selidiki

Surabaya
Resmi Dibuka, Gramedia MOG Malang Ajak Puluhan Anak TK Wisata Belanja

Resmi Dibuka, Gramedia MOG Malang Ajak Puluhan Anak TK Wisata Belanja

Surabaya
Tempuh 21 Km Naik Becak, Mantan Rektor Daftar Bacawabup Jember ke PKB

Tempuh 21 Km Naik Becak, Mantan Rektor Daftar Bacawabup Jember ke PKB

Surabaya
Saat Siswa di Nganjuk Belajar di Ruang Kelas yang Memprihatinkan...

Saat Siswa di Nganjuk Belajar di Ruang Kelas yang Memprihatinkan...

Surabaya
Eks Bupati Nganjuk Ambil Formulir Pedaftaran Cabup di Kantor PDI-P

Eks Bupati Nganjuk Ambil Formulir Pedaftaran Cabup di Kantor PDI-P

Surabaya
Video Perkelahian dengan Sajam di Wajak Malang, Diduga lantaran Persoalan Parkir

Video Perkelahian dengan Sajam di Wajak Malang, Diduga lantaran Persoalan Parkir

Surabaya
Eri Cahyadi-Armuji Kembali Berpasangan Daftar Pilkada Surabaya ke Kantor PDI-P

Eri Cahyadi-Armuji Kembali Berpasangan Daftar Pilkada Surabaya ke Kantor PDI-P

Surabaya
Gudang Kayu Antik di Sumenep Terbakar, Api Dipadamkan Usai 9 Jam

Gudang Kayu Antik di Sumenep Terbakar, Api Dipadamkan Usai 9 Jam

Surabaya
Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Taman Monumen Marsinah Akan Dibangun di Nganjuk

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah

Surabaya
May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

May Day di Surabaya, 136 Kendaraan Buruh Jatim Terjaring ETLE

Surabaya
Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Wali Kota Blitar Santoso Pensiun jika Tak Dapat Rekomendasi PDI-P untuk Pilkada 2024

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com