Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudik 2022, Penumpang di Terminal Arjosari Kota Malang Mulai Meningkat

Kompas.com - 25/04/2022, 15:47 WIB
Nugraha Perdana,
Andi Hartik

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arus mudik di Terminal Arjosari, Kota Malang, Jawa Timur, mulai terlihat, Senin (25/4/2022) siang. Jumlah keberangkatan dan kedatangan penumpang dan bus mulai meningkat.

Berdasarkan data yang diperoleh Kompas.com dari otoritas Terminal Arjosari, pada Minggu (24/4/2022), jumlah penumpang yang berangkat ke luar daerah mencapai 2.375 orang dengan 302 bus semua kategori.

Jumlah itu meningkat dibandingkan dengan jumlah penumpang pada pekan lalu. Pada Selasa, 19 April 2022, jumlah penumpang yang berangkat ke luar daerah sebanyak 1.869 orang dengan 261 bus semua kategori.

Baca juga: Seorang Perempuan Diduga Alami Pelecehan Seksual di Dekat Terminal Arjosari Malang

Begitu juga dengan jumlah kedatangan penumpang. Pada Minggu (24/4/2022), jumlahnya mencapai 1.199 orang dengan 274 bus semua kategori.

Sedangkan, pada Rabu, 20 April 2022, jumlah kedatangan penumpang dari luar daerah masih 660 orang dengan 251 bus semua kategori.

Baca juga: Pembatas Jalan Jembatan Tunggulmas di Kota Malang Dirusak Orang Tak Dikenal

Koordinator Satuan Pelaksana (Koorsatpel) Terminal Arjosari, Hadi Supeno membenarkan bahwa saat ini di Terminal Arjosari mulai ada peningkatan mobilitas penumpang dan bus. Tetapi peningkatan khususnya untuk bus AKAP (Antar Kota Antar Provinsi) masih belum signifikan.

"Memang untuk AKAP pantauan dari kondisi di lapangan sudah mulai ada sedikit peningkatan dibandingkan hari normal," kata Hadi Supeno saat diwawancara di kantornya, Senin.

Dia memperkirakan, puncak arus mudik di Terminal Tipe A itu akan terjadi mulai H-4. Namun, pihaknya belum bisa memprediksi persentase peningkatan jumlah penumpang dan bus.

Tetapi, jika melihat arus mudik sebelum pandemi Covid-19, yakni pada tahun 2019, jumlah penumpang akan naik drastis menjelang Lebaran. Menurut Hadi Supeno, pada H-3 Lebaran 2019, jumlah kedatangan dan keberangkatan penumpang bisa mencapai di atas 6.000 orang.

"Puncaknya biasanya AKAP itu mulai H-4, tapi kita belum bisa memprediksi jumlahnya karena sulit kalau di terminal ini, karena bus ini biasanya alternatif terakhir setelah pesawat dan kereta api," katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Tulungagung Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Surabaya Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Surabaya
Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Malang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Surabaya
Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Upaya Gadis asal Gresik Perjuangkan Indonesia dan ASEAN Bebas Sampah Plastik

Surabaya
Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Pengakuan Adik Via Vallen soal Penggelapan Sepeda Motor

Surabaya
Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Remaja di Tuban Gemar Lecehkan Payudara di Jalanan untuk Fantasi Seks

Surabaya
Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Perempuan di Surabaya Tertabrak Kereta Usai Kunjungi Tetangga

Surabaya
Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Teten Masduki Dorong PLUT di Seluruh Indonesia Lebih Produktif

Surabaya
Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Sepeda Motor Korban Tawuran hingga Tewas di Surabaya Hilang

Surabaya
Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Kecelakaan Lalu Lintas, Pengendara Motor di Bojonegoro Tewas Tertimpa Truk Boks

Surabaya
Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Pengusaha Warung Madura Protes Imbauan Kemenkop-UKM soal Jam Operasional: Jangan Matikan Usaha Kami

Surabaya
Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kota Malang, Motifnya Tak Jelas

Surabaya
Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Nenek di Bojonegoro Ditemukan Meninggal, Anjing Peliharaannya Setia Menjaga

Surabaya
Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Polemik Imbauan Jam Operasional Warung Madura, Sosiolog Universitas Trunojoyo: Tidak Adil

Surabaya
Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Mahasiswa di Kota Malang Curi Laptop dan HP Milik Teman Kontrakannya

Surabaya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com